INDRAMAYU- Pengunjung
Pasar Jatibarang protes terhadap kerusakan jalan menuju Pasar Daerah Jatibarang
di Jalan Sojar.
Meski secara keseluruhan 90 persen Jalan Sojar sudah
bagus, namun masih ada satu titik jalan yang dipenuhi lubang, tepatnya di depan
BTN Jatibarang. Pantauan di lapangan, jalan terlihat becek dan selalu digenangi
air pasca hujan. Bahkan, banyak aspal yang mengelupas dan batu yang
berserakan di jalan.
Salah seorang pengunjung pasar, Durya (54) mengeluhkan
kondisi salah satu akses masuk ke Pasar Jatibarang yang mengalami kerusakan
sangat parah. Dikatakan Durya, jalan itu butuh perbaikan mengingat jalan
tersebut adalah akses masuk ke Pasar Jatibarang sebagai pusat kegiatan
perokonomian di Jatibarang. “Kondisi jalan sebenarnya tinggal beberapa meter
lagi. Yang lainnya sudah bagus semua, ini pas masuk ke Jalan Sojar saja
langsung disambut jalan becek sangat mengganggu para pengunjung pasar, apalagi
banyak kendaraan yang keluar masuk,” ujarnya.
Baca Juga:Ujang Bustomi Dukung Alek Jadi Ketua FKKCKembangkan Empat Eksisting Pariwisata
Pengunjung pasar lainnya, Kaslani (52) berharap,
pemerintah daerah untuk kembali melanjutkan program perbaikan Jalan Sojar, agar
bisa seratus persen mulus. Sehingga, laju perekonomian di Jatibarang bisa
semakin lancar.
“Ya, pas masuk Jalan Sojar saja. Tidak ada 1 kilometer
kerusakannya, tetapi tetap sangat mengganggu kenyamanan pengguna jalan,
terutama pasca hujan jalan licin membahayakan pemotor, semoga bisa segera
diperbaiki,” harapnya. (oni)