Italia Darurat Corona Sejumlah Kota Diisolasi, Aksi Borong Terjadi

Italia Darurat Corona Sejumlah Kota Diisolasi, Aksi Borong Terjadi
KOTA MILAN LENGANG: Pascapemerintah Italia mengumumkan keadaan darurat wabah virus Corona sejumlah kawasan ekonomi di Kota Milan lengang meski di hari libur, Minggu (8/3). Pemerintah pun berencana mengisolasi sebagian besar wilayah utara negara itu. Kondisi ini yang mengakibatkan munculnya aksi borong di sejumlah toko dan supermarket. FOTO: AP PHOTO
0 Komentar

MILAN

Pemerintah Italia mengumumkan keadaan darurat wabah virus corona dan berencana
mengisolasi sebagian besar wilayah utara negara itu. Kebijakan ini membatasi
pergerakan sekitar seperempat populasi Italia di kawasan yang berfungsi sebagai
mesin ekonomi negara itu. Bahkan aksi borong pun sudah mulai terlihat di sejumlah
toko dan mini market di Milan.

Langkah ini merupakan
upaya paling luas di luar China untuk menghentikan penyebaran virus corona, dan
akan mengorbankan ekonomi Italia dalam jangka pendek, untuk menyelamatkan
negeri ini dari kerusakan akibat virus dalam jangka panjang. ”Kami menghadapi
keadaan darurat nasional,” kata Perdana Menteri Italia Giuseppe Conte saat
mengumumkan dekrit pemerintah dalam konferensi pers, Minggu (8/3) seperti
dilansir New York Times.

Dia menyebut
langkah-langkah yang dilakukan pemerintah akan sangat kerasa sampai-sampai
muncul upaya isolasi pada daerah-daerah tertentu agar penularan virus ini tidak
menjalar. ”Semua dalam langkah konsolidasi. Beberapa kota memang sedang dalam
pengawasan serius. Kami terus berupaya menghentikan ini,” jelasnya.

Baca Juga:Lima Desa Ditarget Program Bunda MenyapaKiai dan Ulama Harus Tangkal Hoak

Salah satu langkah
yang dilakukan Pemerintah Italia, dengan cara meredam perjalanan pendatang baik
masuk dan keluar Italia.. Setiap perjalanan harus memerlukan izin khusus untuk
alasan kesehatan atau pekerjaan. ”Ini adalah momen tanggung jawab diri. Dan
pemerintah sudah memberikan warning agar masyarakat waspada,” katanya.

Dikatakannya, wabah
virus Corona telah menimbulkan kerusakan serius di Italia, salah satu negara
dengan ekonomi yang paling rapuh di Eropa. Wabah corona membuat semua sekolah
di negara itu ditutup sejak Sabtu (7/3). Virus corona juga telah menginfeksi
pemimpin salah satu dari dua partai dalam koalisi pemerintahan.

Langkah-langkah
isolasi itu akan mengubah wajah utara Italia yang kaya, termasuk ibu kota
ekonomi dan budaya Milan dan tujuan wisata terkenal seperti Venesia, menjadi
wilayah yang dikarantina. Conte tidak mengatakan berapa lama pembatasan akan
berlangsung, tetapi rancangan sebelumnya ditimbang Pemerintah Italia, keputusan
itu akan berlaku sampai setidaknya 3 April. Larangan perjalanan akan mencegah
pergerakan bebas sekitar 16 juta orang. Italia memiliki lebih dari 5.800 kasus
virus corona, 233 di antaranya berakhir fatal alias meningal dunia.

0 Komentar