TMMD, Prajurit Bangun PAUD untuk Masyarakat

TMMD-kodim-0620-kecamatan-susukan
Prajurit Kodim 0620 membangun PAUD.
0 Komentar

CIREBON – Satgas TMMD Kodim 0620/Kabupaten Cirebon mendirikan berbagai insfrastruktur umum yang nantinya diserahkan pada masyarakat di lokasi sasaran TMMD.

Salah satunya adalah pembangunan PAUD di Desa Wiyong, Kecamatan Susukan, Kabupaten Cirebon.

Danramil 2018/Susukan Kapten (Kav) Tarjo mengungkapkan, pembangunan PAUD itu, nantinya bakal menjadi pondasi utama dalam membentuk karakter para generasi bangsa di Desa Wiyong.

Baca Juga:Investor BRT Mundur, Layanan Transportasi Tanggung Jawab PemerintahMendes Pesan Optimalkan Dana Desa untuk Rakyat

“Sarana pembangunan PAUD itu, atas dasar kerjasama dengan masyarakat dan pihak Pemkab Cirebon.

Diungkapkan Danramil, Pra TMMD dimulai sejak Rabu (4/3) hingga Minggu (15/3) mendatang

“Pada tanggal 5 hingga 15 Maret 2020 melaksanakan pembangunan Paud ukuran 6 x 18 M terdiri dua klas utk belajar dan satu utk ruang guru. Kemudian untuk pembangunan fisik dan non Fisik lainnya belum dilaksanakan, dan akan dilaksanakan setelah pembukaan TMMD. Kemudian pada tanggal 10 hingga 13 Maret 2020 persiapan upacara pembukaan TMMD. Sedangkan tanggal Jumat (14/3) dilaksanakan pembukaan TMMD bertempat di lapangan Desa Wiyong, Kecamata Susukan,” ungkapnya.

Danramil 2018/Susukan Kapten (Kav) Tarjo berharap, dengan didirikannya PAUD tersebut, masyarakat bisa memanfaatkan insfrastruktur pendidikan tersebut dengan sebaik mungkin.

“Ketika selesai pembangunannya, pasti kita serahkan ke pihak desa. Saya harap, pembangunan itu menjadi dasar terbentuknya karakter generasi muda yang handal dan bisa mencintai negaranya (NKRI, red),” pungkasnya. (rdh)

0 Komentar