CIREBON – Penemuan sosok mayat di dalam sumur mengegerkan warga Desa
Cikulak Kidul, Kecamatan Waled, Kabupaten Cirebon, Jumat pagi (13/3) sekitar
pukul 08.00 WIB. Diketahui, sosok mayat berjenis kelamin laki-laki tersebut
berinisial B (48) warga Dusun Bojong, Desa Cikulak Kidul.
Mayat korban kali pertama ditemukan
oleh warga bernama Wartono. Ketika itu, Wartono hendak mencuci tangan dan kaki
setelah ziarah kubur di pemakaman umum Desa Cikulak Kidul. Dia kemudian
tersentak, melihat sesosok tubuh manusia dalam kondisi mengambang.
Langsung saja, Wartono meminta
tolong warga lainnya dan memberitahukan
ke perangkat desa setempat. Aparat desa kemudian melaporkan kejadian tersebut
ke polsek terdekat. Tidak lama dari laporan itu, polisi datang ke lokasi
kejadian.
Baca Juga:Kepala Toko Minimarket Mencuri untuk Modal KawinStok Terbatas, Harga Gula Tembus Rp17.000
Kapolresta Cirebon Kombes pol M
Syahduddi mengatakan, bersama dengan warga setempat polisi mengevakuasi mayat korban.
Polisi juga mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi yang berada di lokasi
kejadian. Dari keterangan beberapa saksi itu menyebutkan, korban tinggal
sendirian dan korban mempunyai riwayat gangguan jiwa.
“Dari keterangan saksi, korban
mempunyai riwayat gangguan kejiwaan dan penyakit ayan. Diperkirakan korban
terjatuh saat mengambil air di sumur sehari sebelumnya,” jelasnya.
Selain itu, polisi juga
berkordinasi dengan pihak keluarga dan menyarankan agar mayat korban dilakukan
pemeriksaan lebih lanjut untuk mengetahui secara jelas kematiannya. Namun,
pihak keluarga telah menerima kejadian ini sebagai musibah dan membuat surat
pernyataan untuk tidak dilakukan autopsi. (cep)