Selain itu, untuk keamanan bersama, Gojek juga memberlakukan penonaktifan sementara akun mitra yang sedang dalam observasi tes COVID-19, hingga adanya konfirmasi tes kesehatan dari pemerintah.
Gojek juga memiliki tim yang bekerja 24 jam, 7 hari seminggu, untuk membantu menghubungkan mitra dengan rumah sakit atau otoritas kesehatan jika memiliki isu terkait dengan COVID-19.
“Gojek berupaya untuk tetap membuat masyarakat menjalani kehidupan senormal mungkin di tengah tantangan COVID-19, termasuk para mitra di ekosistem kami,” jelas Kevin Aluwi.
Baca Juga:Persentase Kematian Akibat Covid-19 di Indonesia Tertinggi di Dunia, Lihat DatanyaKunjungan Diganti Video Call, Ditjen PAS Memastikan Hak Warga Binaan Tetap Terpenuhi
Untuk informasi selengkapnya mengenai upaya Gojek meningkatkan keamanan di tengah COVID-19, silahkan kunjungi link berikut. (yud/rls)