Di samping itu, Eka menegaskan bahwa masuknya atlet dari luar daerah tidak boleh bertentangan dengan kebijakan pemerintah. Artinya, potensi daerah tidak boleh diabaikan. Kualitas atlet yang ingin bergabung ke Kota Cirebon harus sudah teruji.
“Kalau kualitasnya sama atau di bawah atlet kita sendiri, ya untuk apa diterima? Dan, satu hal lagi yang terpenting, tidak ada perlakuan istimewa,” pungkas pria yang juga Kepala UPT Pembibitan dan Pengembangan Olahraga DKOKP Kota Cirebon. (ttr)
Jebolan Asian Games Ingin Perkuat Kota Cirebon

