CIREBON – Dampak perekonomian akibat pandemi Covid-19, sangat terasa bagi mayoritas masyarakat. Oleh karena itu, Surya Shuttle Cirebon kembali menunjukan kepeduliannya dengan berbagi kepada masyarakat.
Kali ini, perusahaan jasa transportasi itu, membagi-bagikan 150 paket makanan kepada tukang becak, ojol, dan sejumlah abdi dalem di Keraton Kacirebonan. Mengawali kegiatan dari kantornya di Jl Evakuasi No 16B, tim Surya Shuttle membagi-bagikan nasi kotak di sekitar ruas jalan di lampu merah By Pass, bergeser ke sekitar Rumah Sakit Ciremai, RSUD Gunung Jati, LP Kesambi, Keraton Kacirebon, Kasepuhan, BAT, sampai ke Jl Bahagia.
“Bukan hanya saat pandemi, sebelum-sebelumnya kita memang rutin berbagi ke masyarakat membutuhkan. Kami punya rezeki, dan kewajiban kami untuk membaginya kepada masyarakat yang membutuhkan. Semoga bermanfaat,” beber Owner Surya Shuttle Cirebon, H Zaenal Muttaqien kepada Radar, kemarin.
Pada kesempatan itu, Zaenal juga menyampaikan terima kasihnya atas apresiasi luar biasa masyarakat Cirebon dan sekitarnya, yang telah mempercayakan Surya Shuttle sebagai pilihan untuk perjalanan dari Cirebon-Bandung atau sebaliknya.
Meski baru beroperasi sejak tanggal 1 Juli 2020 pasca launching, Minggu (28/6), namun antusiasme masyarakat Cirebon sangat baik. Bukan hanya penumpang yang melebihi ekspektasi, tetapi layanan antar paket pun sudah dimanfaatkan oleh konsumen.
“Alhamdulillah. Kami sangat bersyukur dan terima kasih. Baru launching, tetapi booking perjalanan dalam minggu ini melebihi yang kami trgetkan. Dalam tiga hari ini saja, kita sudah memberangkatkan 150 penumpang Cirebon-Bandung PP. Ini sungguh luar biasa,” beber suami Ketua DPRD Kota Cirebon, Hj Affiati SPd ini.
Kepercayaan masyarakat ini, lanjutnya, akan dipertahankan dan tidak bakal disia-siakan. Pihaknya akan terus menambah pelayanan, agar penumpang makin nyaman dalam perjalanan. “Hingga tanggal 5 Juli, Surya Shuttle memberikan promo launching dengan harga tiket hanya Rp80 ribu. Kami juga menyediakan jam keberangkatan sesuai dengan kebutuhan penumpang. Pemberangkatan kita buka setiap jam. Jadwalnya, mulai pukul 05.00-20.00 WIB,” pungkasnya. (rls)
Surya Shuttle Berbagi ke Warga Terdampak Covid-19

