Dinilai Berhasil Kelola Kondusivitas Daerah

pa iwan
DIKUNJUNGI: Pemkab Cirebon dinilai berhasil menjaga dan mengelola situasi di tengah pandemi. Hal itulah yang membuat rombongan anggota DPRD dan Kesbangpol Jateng untuk datang belajar. FOTO: ANDRI WIGUNA/ RADAR CIREBON
0 Komentar

SUMBER – Dengan jumlah penduduk yang lebih dari 2,2 juta jiwa, serta bentangan wilayah yang begitu luas, Pemerintah Kabupaten Cirebon dinilai berhasil menjaga kondusivitas wilayah selama masa pandemi Covid-19 berlangsung.
Hal itulah yang kemudian membuat rombongan Komisi A DPRD Jateng dan Kesbangpol Jateng datang ke Kabupaten Cirebon. Tujuannya, untuk berdiskusi dan melihat apa saja yang dilakukan Pemkab Cirebon dalam mengatur dan mengelola potensi yang ada.
Kepala Kesbangpol Kabupaten Cirebon, Iwan Ridwan Hardiawan kepada Radar mengatakan, pertemuan dengan rombongan DPRD dan Kesbangpol Jateng tersebut, di antaranya ingin melihat upaya-upaya yang dilakukan Kabupaten Cirebon dalam menjaga kondusivitas di daerah di masa pandemi.
“Bukan rahasia lagi, jika di masa pandemi ini potensi kerawanan pasti akan meningkat. Hal ini disebabkan banyak factor, di antaranya persoalan ekonomi, pembatasan aktivitas dan lain-lainnya, yang harus dilakukan pemerintah untuk mencegah penyebaran Covid-19,” ujar Iwan.
Ditambahkan Iwan, Kabupaten Cirebon disebut berhasil mengatasi hal tersebut. Kuncinya, harmonisasi dan sinergitas antara seluruh elemen yang ada dari mulai Forkopimda, tokoh agama, tokoh masyarakat dan pihak-pihak lainnya. Sehingga potensi kerawanan yang muncul bisa diminimalisir.
“Tentu ini juga suatu kebanggaan bagi kita di Kabupaten Cirebon. Wilayah kita disebut berhasil dalam mengelola kondusivitas. Ini tentu bukan hasil kerja keras kesbangpol saja, semua pihak punya kontribusi dan tanggung jawab yang sama dalam menjaga situasi dan kondusivitas di Kabupaten Cirebon,” imbuhnya. (dri) 

0 Komentar