MAJALENGKA-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Majalengka terus melakukan tes swab masal seiring terus meningkatnya kasus terkonfirmasi positif Covid-19. Bupati Majalengka Dr H Karna Sobahi MMPd menginstruksikan seluruh kepala OPD dan camat se-Majalengka guna terus melakukan swab masal.
Pemkab Majalengka kembali menggelar tes swab di lapangan tenis Sekretariat Daerah (Setda) diikuti 50 orang yang merupakan kepala OPD dan para camat, Jumat (14/8). Tampak sejumlah peserta ada yang menyikapinya dengan santai. Namun, tidak sedikit juga yang tegang mengikuti tes tersebut.
Bupati Majalengka, Dr H Karna Sobahi MMPd mengatakan perlindungan dan pelayanan harus diberikan kepada para kepala OPD dan camat sebagai pengambil kebijakan.
Setiap tahunnya pihaknya menganggarkan check up kesehatan kepada para pejabat, supaya mengetahui kondisi dan derajat kesehatan para jajarannya.
“Kali ini, terkait kondisi Covid-19 tentu ada kewajiban kepada mereka untuk melindungi. Jangan sampai ada terindikasi terhadap para pejabat tersebut,” tegas bupati.
Sebelum melaksanakan kegiatan tersebut, pihaknya sudah memberi arahan agar pelaksanaan tes swab ini dilakukan dengan tenang.
“Kami sudah memberi arahan kepada mereka, karena ini harus dilaksanakan apa adanya. Kalaupun nanti terjadi terkonfirmasi positif Covid-19, jangan takut dan segera bisa langsung isolasi mandiri selama 14 hari,” imbaunya.
Salah satu peserta tes swab, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKP3) Majalengka, Ir Iman Firmansyah mengatakan, dirinya sangat mendukung dengan adanya kegiatan tes swab kepada para OPD.
Menurutnya, hal itu untuk memberi contoh kepada para pegawai di setiap dinas, bahwa virus Corona itu harus dilawan bukan ditakutkan.
“Alhamdulilah, sesuai instruksi Bupati, kami mendukung dengan diadakannya tes swab. Karena, membuat diri kita tenang, dan juga kami bisa lebih berhati-hati serta bisa memberi contoh teladan kepada yang lainnya, terutama di dinas kami,” ujar Iman usai dites swab.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo), H Gatot Sulaeman AP MSi menambahkan Pemkab telah memfasilitasi demi keamanan kesehatan di lingkungan dinas. Tes swab ini juga bisa memberikan rasa tenang terhadap melayani masyarakat ke depannya.