Menemui Para Kepala Dinas yang Terkena Rotasi

Menemui Para Kepala Dinas yang Terkena Rotasi
EKSPOS KASUS: Wakapolresta AKBP Arif Budiman menunjukkan barang bukti kasus pembegalan yang terjadi di wilayah Waled dan Susukanlebak Kabupaten Cirebon. FOTO: CECEP NACEPI/RADAR CIREBON
0 Komentar

Dalam waktu dekat, dirinya tentu akan memohon arahan kepada pimpinan terkait kebijakan/program strategis yang akan dilaksanakan. Belajar ke pejabat sebelumnya (Arif Kurniawan, sekaligus juga transfer of knowledge program dan kegiatan yang harus dilanjutkan.
Dalam waktu dekat juga mungkin lebih ke konsolidasi internal untuk evaluasi kinerja dan rencana pencapaian target dan sasaran yang telah ditetapkan. Mengoptimalkan sinergi dan kolaborasi dengan berbagi pihak, termasuk mencari peluang pembiayaan alternatif disamping dari APBD/APBD Propinsi  dan APBN.
Pejabat eselon II lainya yang kini menduduki kursi Kepala Dinas Perhubungan Andi Armawan sempat berujar rencananya dalam waktu dekat ini untuk segera menyesuaikan konsolidasi ke dalam. Kemudian akan memberi arahan kepada SKPD yang lama (SatpolPP) beberapa waktu ke depan, dengan tetap menjalankan program di bawah naungan plt dan sambil menunggu pejabat definitif.
“Akan kami pelajari dulu, karena setiap instansi ada permasalahan-permasalahan. Yang sudah, sedang, dan belum dikerjakan. Tentunya ini juga memerlukan kordinasi dengan pejabat yang lama,” imbuhnya. (*)

0 Komentar