CIREBON – KONI Kota Cirebon mulai mempersiapkan pencairan dana peralatan. Program rutin ini digulirkan untuk menunjang program pembinaan setiap cabang olahraga (cabor). KONI berharap bisa mengoptimalkan program ini untuk membina para atlet menuju Babak Kualifikasi (BK) Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat yang akan dihelat tahun depan.
Anggota Bidang Pembinaan dan Prestasi (Binpres) KONI Kota Cirebon, Eddy Saputro mengungkapkan, mulai Kamis (1/10), KONI memanggil pengurus cabor secara bertahap. Setiap harinya ada enam cabor yang diundang untuk sosialisasi dan diskusi di Sekretariat KONI.
“Kita mulai dengan sosialisasi sekaligus mendiskusikan program cabor dalam mempersiapkan para atlet menuju kualifikasi Porprov. Awal tahun depan, babak kualifikasi itu dilaksanakan. Dan tentu saja, kegiatan ini kita laksanakan sesuai protokol kesehatan pemerintah,” ungkapnya.
Menurut Eddy, ada kenaikan jumlah dana peralatan yang dikeluarkan KONI. Tahun lalu, KONI mengucurkan total Rp225 juta. “Paling tidak ada kenaikan sekitar 10-25 persen dari anggaran tahun lalu. Dana peralatan ini diberikan ke semua cabor. Tapi nilainya berbeda. Kita sesuaikan dengan capaian prestasi cabor pada Porda 2018,” jelasnya.
Ketua Umum Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Kota Cirebon, dr Tresnawaty menghadiri sosialisasi kemarin. Menurut Tresna, Perpani sudah mempersiapkan proposal yang akan diajukan ke KONI. Tahun ini, peralatan latihan yang menjadi prioritasnya.
“Kita akan sampaikan ke KONI apa-apa yang dibutuhkan para atlet untuk menunjang program latihan mereka. Kita tahu bahwa saat ini sedang mempersiapkan diri menuju kualifikasi Porprov. Jadi kita ingin melengkapi peralatan latihan,” terangnya.
Perpani salah satu cabor unggulan KONI Cirebon. Dari cabor ini, kontingen Kota Udang kerap mendulang medali di pesta olahraga tingkat provinsi. Tresna menegaskan, sejumlah atlet terbaik sedang digenjot pembinaannya. Mencakup semua divis. Baik ronde nasional, recurve maupun compound.
Anggota DPRD Kota Cirebon itu memastikan, Perpani memiliki ambisi besar utuk meningkatkan presatasi pada Porprov mendatang. “Nomor-nomor yang akan kita ikuti masih sama dengan sebelumnya. Kita sedang mempersiapkan semuanya. Dan, tentu saja kami terus memupuk semangat untuk bisa meraih medali emas Porprov,” pungkasnya. (ttr)