Distribusi Logistik ke PPS-TPS Lancar

Distribusi Logistik ke PPS-TPS Lancar
Anggota PPK, Panwascam, dan Polri kompak sosialisasi mengajak warga untuk datang ke TPS untuk pencoblosan pada Rabu (9/12). Foto: Jamal/Radar Indramayu
0 Komentar

INDRAMAYU – Menjelang H-1 Pemungutan dan Penghitungan Suara, KPU Indramayu mendistribusikan logistik Pilkada 2020 secara serentak dari PPS ke TPS. Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Jatibarang menargetkan 75,5 persen suara atau masyarakat Jatibarang menggunakan hak pilihnya.
Ketua PPK Jatibarang, Ikin Rosikin menyampaikan, upaya PPK untuk mendongkrak perolehan suara partisipasi masyarakat menggunakan hak pilih, dengan sosialisasi secara langsung ke tengah-tengah masyarakat, menggandeng berbagai unsur masyarakat mulai dari tokoh agama, masyarakat, pemuda.
“Mudah-mudahan target bisa tercapai, berbagai langkah dan upaya telah kita lakukan. Logistik pilkada telah disalurkan semua kemarin. Tinggal hari ini pendistribusian logistik dari PPS ke KPPS, kita pantau,” katanya.
Terkait lokasi yang dijadikan tempat pemungutan suara (TPS) Ikin mengatakan, wilayah Jatibarang bukan menjadi daerah yang rawan. Untuk mengantisipasi curah hujan dan angin kencang yang dapat mengganggu proses pemilihan, KPPS diminta mendirikan TPS yang dekat dengan bangunan yang bisa dijadikan tempat mengamankan perlengkapan logistik untuk menghindari kerusakan yang dapat ditimbulkan air hujan.
“Mekanisme di lapangan, petugas KPPS telah diberi pelatihan terutama mengatur jarak antrean dan tempat menunggu. Dan menyediakan bilik suara terpisah khusus bagi pemilih yang tidak lolos pemeriksaan oleh gastib, ketika diperiksa suhu tubuhnya tinggi di atas 37 °C,” terangnya.
Kemudian bagi pemilih yang sedang menjalani isolasi mendiri di rumah yang ingin memberikan hak pilihnya, maka petugas KPPS bersama Panwascam, dan petugas PPS dan saksi masing-masing calon, dengan menggunakan alat pelindung diri (APD) secara lengkap.
“Jika ada kita akan berkoordinasi dengan Satgas Covid-19, tingkat kecamatan, karena berisiko petugas datang memakai APD lengkap,” tuturnya.
Kadiv Program dan Data, Daniyanto mengatakan, Kecamatan Jatibarang terdapat 55.710 warga atau hak pilih. Terdiri dari laki-laki 27.714 hak pilih, dan perempuan 27.996 hak pilih. Pihaknya menargetkan jumlah hak pilih pada Pilkada Indramayu 75,5 persen dari jumlah total hak pilih. PPK Jatibarang turut serta memantau jalannya pemungutan suara di TPS, satu anggota PPK memantau pelaksanaan pemungutan suara di 3 desa.
“Dari jumlah total hak pilih 55.710, paling tidak warga yang gunakan hak pilih sekitar 42 ribu, semoga saja tercapai. Harapannya bisa lebih dari target 75,5 persen,” tandasnya.

0 Komentar