“Apalagi kan kondisi sekarang pandemi Covid-19 dan ke depan juga kita belum maksimal untuk kegiatan perbaikan drainase tersebut, karena terkendala anggaran,” jelasnya.
Tapi, pihaknya tetap melakukan upaya penanganan secara swadaya. Ketika intensitas hujan tinggi, Syaroni bersama tim di DPUPR terus melakukan upaya apapun, dengan membersihkan saluran drainase. Ketika dicek, ternyata banyak sumbatan karena tertutup sampah.
Sehingga, pihaknya juga meminta kepada masyarakat Kota Cirebon untuk menerapkan disiplin dalam menjaga lingkungan, dengan tidak membuang sampah sembarangan ke kali atau saluran drainase. Guna meminimalisir terjadinya peristiwa serupa di kemudian hari. (azs)