INDRAMAYU – Bupati Indramayu Nina Agustina dan Wakil Bupati Lucky Hakim resmi dilantik Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Pelantikan dilakukan di Bandung, Jumat 21 Februari 2021.
Sesuai jadwal, pelantikan Bupati Indramayu Nina Agustina dan Wakil Bupati Lucky Hakim dilakukan Jumat pagi , 26 Februari 2021. Bertempat di Gedung Merdeka, Kota Bandung, pelantikan dilakukan pukul 09.00 WIB.
Dalam 100 hari ke depan, Nina-Lucky punya program prioritas. Ini daftarnya:
- Ledig atau Lebu Digital; pemasangan WiFi di setiap balai desa
- Dekat atau Desa Kabeh Terang; fasilitas 1.000 titik penerangan jalan umum
- Dokmaru atau Dokter Masuk Rumah; masyarakat mendapatkan layanan kesehatan dengan mudah dan cepat
- Kruwcil atau Kredit Usaha Warung Cilik; peningkatan ekonomi masyarakat yang memiliki usaha dengan bantuan modal hingga Rp5 juta untuk warung kecil dan UMKM
- Ceta atau Indramayu Cepat Tanggap; layanan penanggulangan siaga bencana alam dan permasalahan kemanusiaan
- Bidang pendidikan non formal; pembagian 100 ijazah paket A, B, dan C secara gratis
- Gerakan Bersuling; gerakan berjamaah subuh keliling
- Berdikari; program pemberdayaan perempuan
- Lacak Aset Daerah (LAD); melacak semua aset-aset daerah yang terbengkalai untuk dipulihkan kembali
- Reward Umrah Desa (RUD); penghargaan bagi pemerintah desa yang tertib administrasi serta 100 persen tidak ada tunggakan PBB
- Kembalikan Alun-alun untuk rakyat