BANYAK ragam masakan yang diolah dari makanan laut. Salah satunya cumi. Jika biasanya cumi identik dengan masakan seperti ditepung, bumbu asam manis, atau bumbu saus padang misalnya, tapi kali ini, anda bisa menemukan menu cumi yang diolah berbarengan dengan pete.
Seperti menu yang tersedia di Katering Kirana. Mereka menghadirkan Cumi Asin Pete Pedas yang ternyata menjadi salah satu menu favorit konsumen.
Pemilik Katering Kirana, Erwin Sukmana menyebutkan bahwa Cumi Asin Pete Pedas ini dibuat dari bahan dasar cumi asin yang sudah diproses seperti layaknya ikan asin lainnya.
Lalu dimasak dengan bumbu khas ala Katering Kirana, disajikan dengan penuh irisan cabai merah, cabai hijau, cabai rawit merah, serta topping pete yang membuat tampilan masakan ini semakin berwarna.
“Ini favorit banget bahkan beberapa kali dijadikan sebagai oleh-oleh dari Cirebon,” katanya kepada Radar, kemarin.
Tidak hanya lebih berwarna, rasanya pun lezat di lidah. Cita rasa cumi dan pete yang khas, bersatu dengan bumbu pedas spesial racikan tim Katering Kirana.
Cocok sebagai lauk untuk dimakan bersama nasi hangat dan kerupuk. “Sensasinya unik karena ada petenya. Rasanya cenderung pedas, asin, gurih, ada sedikit manis juga,” tuturnya.
Cocok sebagai lauk untuk dimakan bersama nasi hangat dan kerupuk. “Sensasinya unik karena ada petenya. Rasanya cenderung pedas, asin, gurih, ada sedikit manis juga,” tuturnya.
“Kalau mau untuk makan sendiri bisa coba yang kemasan mangkok, yang 400 ml. Tapi kalau untuk rame-rame bisa pilih yang kemasan sharing, lebih banyak isinya,” pungkasnya. (sam)