CIREBON – Pencanagan vaksinasi kepada masyarakat umum ditargetkan mulai April mendatang. Masyarakat umum dan peserta BPJS juga menjadi target sasaran vaksinasi, dalam rangka membentuk heard immunity terhadap virus Corona.
Ketua Harian Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kota Cirebon, Drs H Agus Mulyadi MSi mengatakan, Satgas Covid-19 Kota Cirebon sudah mulai memetakan rencana penyaluran vaksin untuk masyarakat umum. Jumlahnya masih dalam pendataan.
“Untuk vaksinasi terhadap masyarakat umum dan peserta BPJS, mudah-mudahan sudah joss, dimulai bulan depan (April),” tuturnya.
Hal ini, kata dia, sesuai dengan jadwal yang direncanakan Kementerian Kesehatan RI, bahwa program vaksinasi kepada masyarakat umum dan peserta BPJS, yang mendapat giliran pada tahap keempat program vaksinasi nasional.
“Sebagian masyarakat peserta BPJS ada juga yang sudah ikut di tahap 3. Tapi, rencana menyeluruhnya akan mulai dijadwal April. Sekarang kita habiskan dulu sasaran pelayanan publik,” ujar Gus Mul –sapaan Agus Mulyadi- yang juga Sekda Kota Cirebon.
Seperti diketahui, pemerintah menggelar peogram vaksinasi sejak akhir Januari lalu, dengan sasaran awal para tenaga kesehatan yang jumlahnya hampir 5 ribuan. Termasuk pegawai yang bekerja di fasilitas kesehatan maupun swasta.
Kemudian, awal Maret, proses vaksinasi sudah mulai disalurkan kepada para pelaku pelayanan publik. Ditargetkan, tahapan ini bisa dirampungkan di akhir Maret 2021, dengan menyasar sekitar 45 ribu sasaran yang sudah masuk dalam pendataan.
“Dengan vaksinasi Covid-19 ini, kita berharap bisa mengurangi transmisi atau penularan Covid-19,” imbuhnya. (azs)