Telan Rp4,3 M, Gedung KPU Diresmikan

Telan Rp4,3 M, Gedung KPU Diresmikan
REPRESENTATIF: Gedung KPU Kabupaten Majalengka yang representatif akhirnya diresmikan oleh ketua KPU RI Ilham Saputra, dan Bupati Majalengka Dr H Karna Sobahi MMPd serta Ketua KPU provinsi Jawa Barat, Rifqi Ali Mubarok melalui pengguntingan pita serta penandatanganan prasasti, Kamis (15/4). FOTO:  ONO CAHYONO/RADAR MAJALENGKA
0 Komentar

“Sehingga untuk tahun 2024 menghadapi agenda politik luar biasa, maka anggaran pun akan disesuaikan dengan kemampuan yang memadai. Salah satunya harus didukung oleh sarana dan prasarana yang representatif ini,” imbuh Karna.
Sementara itu, Ketua KPU RI Ilham Saputra yang turut hadir meresmikan gedung baru KPU Majalengka mengungkapkan terima kasih kepada bupati Majalengka yang telah membangun gedung sebesar ini.
Ia mengaku, dalam perjalanan keliling Jabar ini, satu-satunya kantor KPU yang dibantu penuh oleh pemerintah kabupaten adalah Majalengka. “Dari beberapa kabupaten/kota, seperti Depok bertetangga dengan Jakarta kantornya justru sangat memprihatikan. Semuanya harus bisa belajar berkomunikasi dan berkoordinasi dengan pemerintah daerah seperti Majalengka ini,” pesannya.
Menurutnya ini bisa menjadi barometer bagaimana berkomunikasi dan berkoordinasi menjalani silaturahmi dengan Pemda setempat. Pasalnya bentuk penguatan demokrasi dan proses tahapan pemilu itu dimulai oleh penyelenggara bekerja dengan baik dan nyaman.
Sehingga penyelenggaraan pemilu baik itu dimulai dengan penyelenggara yang mampu bekerja sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan. Sesuai standar bekerja dengan maksimal dan independen.
“Tentu cara-cara ini harus dilakukan dan di tiru oleh semua KPU di kabupaten/kota. Mari bersinergi dengan Pemerintah untuk menguatkan demokrasi melalui pemilu berperan penting dalam menguatkan proses demokrasi tersebut,” tandasnya. (ono/adv) 
 

0 Komentar