Sinergi Wujudkan Indramayu Bermartabat

Sinergi Wujudkan Indramayu Bermartabat
HARMONIS: Kuwu Desa Juntikebon terpilih H Wendi yang akrab disapa Dong Yong foto bersama dengan keluarga, kemarin. ISTIMEWA
0 Komentar

 
INDRAMAYU-Calon Kuwu (Calwu) Desa Juntikebon Kecamatan Juntinyuat nomor urut 5, H Wendi terpilih menjadi Kuwu Juntikebon pada pelaksanaan pemilihan kuwu (Pilwu) serentak, Rabu (2/6).
Calwu yang akrab disapa Dong Yong ini, dipercaya masyarakat untuk memimpin Desa Juntikebon 6 tahun mendatang.
Pada proses pemilihan, Dong Yong unggul jauh dan menyisihkan 4 kandidat lainnya, yakni kuwu petahana Muhayan SPd, Akhsin Yamin SH, Ahmad Toif SE serta Warsika.
Dari 13 tempat pemungutan suara (TPS) yang ada, ia unggul mutlak. Dong Yong unggul jauh dengan perolehan 2266 suara. Di belakangnya menyusul kuwu petahana Muhayan SPd, dengan perolehan 874 suara.
Sementara urutan keempat hingga kelima adalah berturut-turut Ahmad Toif SE, Akhsin Yamin SH serta Warsika dengan perolehan suara masing-masing 844, 387 dan 93 suara.
Ditemui setelah proses penghitungan suara selesai, Dong Yong mengucapkan rasa syukur karena telah melewati berbagai tahapan proses pilwu dari awal hingga akhir.
Ia pun menyampaikan rasa terima kasih kepada masyarakat Desa Juntikebon, khususnya kepada simpatisan serta massa pendukung yang telah menyukseskan pilwu di Desa Juntikebon.
“Alhamdulillah semua proses kita lalui dengan aman dan damai. Terima kasih kepada seluruh masyarakat Desa Juntikebon yang turut berpartisipasi menyukseskan gelaran pesta demokrasi ini,” ungkapnya.
Ditambahkan Dong Yong, kemenangan ini bukan semata kemenangan simpatisan serta massa pendukungnya saja. Namun ini menjadi kemenangan seluruh masyarakat, dalam rangka mewujudkan Desa Juntikebon yang lebih baik.
“Ini bukan kemenangan saya sendiri atau kemenangan simpatisan serta massa pendukung saya. Namun lebih sebagai awal dari niat untuk membangun Desa Juntikebon yang lebih baik dari sebelumnya,” tegasnya.
Hal ini menurutnya sesuai dengan visi Juntikebon Gembira, yang diusungnya untuk merebut hati rakyat selama masa kampanye. Yakni Ragem, Bersih dan Sejahtera.
“Ini momentum bagi masyarakat Desa Juntikebon untuk ragem, yakni bersatu dan bergotong-royong dalam membangun desa, bersih lingkungan fisik maupun layanan birokrasi di pemerintahan desa, dalam rangka mewujudkan masyarakat Desa Juntikebon yang sejahtera,” lanjutnya.
Visi Juntikebon Gembira yang menjadi taglinenya, diyakini bisa selaras dan bersinergi dengan visi Indramayu Bermartabat (Bersih, Religius, Maju, Adil, Makmur, dan Hebat) yang digagas Bupati Indramayu Hj Nina Agustina SH MH CRA. Ia pun berharap dukungan dari seluruh masyarakat Desa Juntikebon untuk mewujudkannya.

0 Komentar