2 Masjid Besar Tak Gelar Salat Jumat

2 Masjid Besar Tak Gelar Salat Jumat
PATUH : Masjid Islamic Center Indramayu tidak menggelar salat Jumat maupun salat Idul Adha 1442H selama pelaksanaan PPKM Darurat. UTOYO PRIE ACHDI/RADAR INDRAMAYU
0 Komentar

 
INDRAMAYU-Sesuai dengan aturan yang ada dalam Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM)  Darurat Covid-19, dua masjid besar di Indramayu tidak menggelar salat Jumat, kemarin (9/7).
Kedua masjid tersebut adalah Masjid Agung Indramayu yang terletak di samping Alun-alun Indramayu, dan Masjid Islamic Center Syekh Abdul Manan yang berlokasi di Simpang Lima.
Sementara beberapa masjid lainnya, termasuk di kecamatan-kecamatan masih ada yang tetap menggelar salat Jumat, dengan menerapkan protokol kesehatan. Seperti yang terlihat di wilayah Kecamatan Karangampel, sejumlah masjid masih menggelar salat Jumat.
Pantauan di lapangan,  sejumlah warga yang sudah berpakaian muslim tampak kecewa ketika datang ke Masjid Agung Indramayu ternyata ada pemberitahuan kalau salat Jumat tidak diselenggarakan terkait adanya PPKM Darurat. “Tadinya mau salat Jumat di masjid tapi ternyata tutup, akhirnya balik lagi dan salat Duhur di rumah,” kata Dasuki, salah seorang warga.
Sementara, Pengurus Masjid Islamic Center Indramayu, H Sanusi Ghofur mengatakan,  berdasarkan Surat Edaran Bupati Indramayu No. 443/15/15/ORG tentang PPKM, untuk sementara salat Jumat di Masjid Islamic Center ditiadakan selama pemberlakuan PPKM Darurat. Masjid Islamic Center juga tidak menyelenggarakan salat Idul Adha 1442H/2021. Meski demikian siap menerima dan menyalurkan hewan kurban.
“Untuk pelaksanaan salat rawatib atau lima waktu tetap dilakukan dengan mematuhi protokol kesehatan,” tegasnya. (oet) 

0 Komentar