“Kepada masyarakat pun kalau membeli minyak goreng jangan berlebihan, beli saja sesuai kebutuhan. Jangan panik, kita pastikan stok akan tetap ada,” tegas Acep.
“Persoalan terhambatnya distribusi kan banyak sebabnya, mungkin karena cuaca atau yang lainnya. Yang pasti ke depan pihak distributor sudah menyanggupi akan ada pengiriman lagi secara bertahap,” imbuhnya. (muh)