MAKKAH- Para jamaah haji Indonesia di Makkah mengeluhkan makanan yang disiapkan oleh petugas atau panitia haji. Karena ternyata ada makanan basi yang lolos distribusi dan sampai di tangan para jamaah. Kondisi itu tentu menimbulkan keprihatinan.
Keluhan para calhaj itu disampaikan pada kunjungan Komisi VIII DPR RI ke Kota Makkah, Jumat (1/7) pukul 14.30 Waktu Arab Saudi. Hal itu seperti disampaikan Anggota Komisi VIII DPR RI Selly Andriany Gantina yang ikut dalam kunjungan itu.
Kedatangan Selly ke Tanah Suci memang untuk melihat langsung kondisi para calon jamaah haji asal Indonesia. Anggota dewan dari Fraksi PDIP Dapil Cirebon-Indramayu itu tampak terkejut setelah banyak menerima keluhan dari para jamaah haji. Terutama masalah makanan, di mana ternyata ada yang basi.
Tak hanya basi, masih kata Selly, jamaah juga mengeluh soal porsi makanan yang berkurang. “Jadi, pertama ada aduan dari jamaah haji masalah makanan ada yang basi dan porsinya berkurang. Kemudian, dari pihak hotel juga banyak ditemukan tidak memberikan air zamzam kepada jamaah,” tutur Selly dalam wawancara langsung dengan Radar Indramayu (Radar Cirebon Group) di Makkah, Arab Saudi.
Selly meminta agar temuan itu ditindaklanjuti. Juga harus segera ada pengecekan terhadap pihak yang bekerja sama atau yang ditugaskan mendistribusikan makanan untuk jamaah. Pihaknya, sambung Selly, akan menindaklanjuti ke pihak yang bertanggungjawab soal katering.
“Ini (makanan basi) apakah ada kesalahan dari pihak katering atau pihak jamaah yang makannya terlalu lama.
Juga terkait porsi makanan yang berkurang. Saya ada bukti rekaman video dan hal itu akan ditindaklanjuti. Mangga ada di rekaman,” kata Selly, seraya meminta pihak terkait supaya segera menindaklanjuti pengaduan para jamaah haji.
Masih pada kesempatan yang sama, Selly mengaku optimis bahwa pada tahun 2023 mendatang Arab Saudi akan memberlakukan kuota normal bagi jamaah haji asal Indonesia.
“Hal ini bisa kita lihat kondisi di Arab Saudi saat ini sudah bebas. Jamaah haji juga tidak lagi menggunakan masker. Seperti saya juga sudah tak memakai masker.Tapi tentu kami meminta kepada jamaah untuk terus menjaga kesehatan. Apalagi seminggu lagi akan melaksanakan puncak haji,” ujar Selly.