RADARCIREBON.ID – Menjelang perayaan Imlek banyak dari perusahaan game mulai gencar memberikan bentuk update special bertemakan imlek salah satunya yaitu dalam game Wild Rift.
Sekedar info, hari raya imlek atau tahun baru China merupakan tahun baru berdasarkan penanggalan China yang memiliki budaya dan tradisi tersendiri.
Perayaan ini lah dari game – game terkenal di Asia, ikut meriahkan tahun baru China ini dengan memberikan pembaharuan pada game mereka seperti menambahan item bergayakan budaya China sampai mengadakan periode event khusus.
Baca Juga:Klaim Sekarang! Kode Redeem Free Fire, Rabu 18 Januari 2023Alhaitham Bakal Rilis di Patch 3.4, Ini Video Demonya!
Salah satu yang ikut meriahkan imlek tahun 2023 adalah Wild Rift. Sudah menjadi kebiasaan Riot selaku pengembang game Wild Rift selalu memberikan update untuk mendekatkan kepada para pemainnya, salah satunya mengadakan event imlek ini.
Game MOBA mobile yang diangkat dari versi PC ini terus memberikan update menarik termasuk pembaharuan imlek pada patch 4.o yang diberi judul Lunar Revel.
Event Wild Rift Lunar Revel akan berlangsung dari 12 Januari sampai 8 Februari 2023. Acara ini akan bejalan seperti sistem Battle Pass dengan cara pemain mengumpulkan bahan sebagai penyelesaiaan misi.
Misi unik seperti memasak sehingga diharuskan pemain dapat memilih di antara berbagai macam misi dengan jumlah hadiah bahan yang bervariasi.
Wild Rift juga telah meriliskan 5 skin special imlek tahun ini yang bernama Mythmaker yang akan tersedia pada periode tertentu.
Pada skin Mythmaker akan dimiliki oleh hero Gwen, Camille, Seraphine dan Caithlyn. Riot juga menambakan skin Firecracker Vayne dan Dragon Fist Lee Sin.
Selain itu untuk skin Mythmaker Caitlyn memiliki edisi special dengan desain yang lebih keren!
Baca Juga:Langsung! Banner Fase Kedua Genshin Impact 3.4 Semuanya WangiVA Illya, Mai Kadowaki Menjadi Pengisi Suara Yaoyao di Genshin Impact
Dapet Skin Gratis Wild Rift
Jika kalian pemain Wild Rift, kalian bisa mendapatkan skin gratis pada event kali ini dengan cara membuka semua hadiah yang memperoleh total 5.000 Energi Poro untuk pemain.
Point tersebut cukup untuk ditukar dengan Poro Store Random Skin Chest yang akan menghadiahkan pemain dengan skin acak hingga tingkat Epic.