RADARCIREBON.ID – Kemunculan Dehya dan Mika pada drip marketing 3.5 menandakan kedua karakter tersebut bakal rilis di patch 3.5.
Setelah update 3.4 kemarin, belum lama itu beberapa video gameplay Dehya dan Mika telah bocor bertebaran oleh para leaker, alhasil menjadi viral dan banyak dibicarakan pemain Genshin Impact sampai menjadi top trending twitter.
Berbagai kometar dilantarkan oleh warganet twitter baik di Indonesia maupun di luar negeri. Entah itu komentar pro ataupun kontra, namun kebanyakan dari mereka sangat menyukai leak dari animasi gameplay kedua karakter tersebut.
Baca Juga:Hanya Hari Ini! Kode Redeem Free Fire FF Jumat, 20 Januari 2023, Dapatkan Bundle Eksklusif GratisA Space For The Unbound, Game Lokal Asal Surabaya Bikin Nostalgia
Dehya bukan karakter pertama yang muncul di Genshin Impact. Kemunculannya petama kali pada archon quest Genshin Impact 3.0 saat traveler pertama kali mendatangi region Sumeru.
Dehya ditampilkan seorang wanita dewasa dengan perawakan layaknya seorang tentara bayaran Eremite di Sumeru.
Ia berpakaian seperti penduduk padang gurun pasir yang terkenal dengan bahan yang tipis untuk meminimalisir panasnya terik matahari.
Walaupun tampaknya seperti petarung, namun dia sangat memperhatikan penampilannya dalam merias wajah. Dehya memiliki vision Pyro dan memakai senjata Claymore yang sesuai dalam archon quest.
Mika
Sedangkan Mika, pertama kali muncul di acara khusus pada patch 3.2 yang diceritakan Mika baru kembali ke Mondstadt setalah mengikuti ekspedisi bersama Varka, seorang Grand Master knight of Favonius, untuk menyampaikan pesan darinya.
Mika memiliki tubuh remaja laki – laki seperti traveler dan berelemen Cryo. Setelahy melihat leak ternayata dugaan kami salah, Mika merupakan seorang pengguna Polearm.
Menurut rumor, Dehya merupakan karakter DPS dengan high value dari kekuatan elemental burst miliknya.
Baca Juga:Terbaru! Kode Redeem Genshin Impact 3.4 Sudah Tersedia5 Skin Imlek Baru! Wild Rift Hadirkan Event Lunar Revel 2023
Dehya memperkuat lengan kanannya untuk menghajar dengan 10 serangan pyro, dan diakhiri dengan melompat lalu menghantam ke tanah.
Sedangkan Mika, tampaknya meyimpan senjata crossbow yang disembunyikan dibalik pakaiannya untuk dipakai menjadi serangan keempatnya.
Senjata crossbow juga akan menjadi serangan elemental skill dirinya yang meluncurkan energi cryo dengan cara penggunaan yang unik.