INDRAMAYU, RADARCIREBON.ID – Bupati Indramayu Hj Nina Agustina SH MH CRA bertekad mewujudkan Kabupaten Indramayu zero stunting.
Untuk mewujudkan zero stunting, Bupati Nina gencarkan sosialisasi gerakan penurunan stunting Indramayu (gesit) dan gerakan masyarakat makan ikan (Gemarikan).
Bahkan, demi zero tunting, di hari liburpun, Bupati Nina bersama DPC PDIP Indramayu mencanangkan gerakan hidup sehat di Tugu Sansa Kecamatan Gantar Kabupaten Indramayu, Senin (23/1/2023)
Baca Juga:Jadwal Sholat untuk Kabupaten Cirebon, Selasa 24 Januari 2023Jadwal Sholat untuk Kota Cirebon, Selasa 24 Januari 2023
Dalam kegiatan itu, bupati perempuan yang diusung PDIP itu dengan penuh semangat mensosialisasikan Geris dan Gemarikan di hadapan rautsan ibu hamil (bumil) dan anak-anak balita yang diundang secara khusus oleh DPC PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu.
Hadir dalam pencanangan hidup sehat zero stunting tersebut Ketua DPD PDIP Provinsi Jawa Barat Ono Surono ST, Ketua DPC PDIP Kabupaten Indramayu H Sirojudin, anggota Fraksi PDIP DPRD Indramayu dan Jawa Barat, serta para Ketua PAC PDIP.
Bupati Nina menegaskan, Pemkab Indramayu terus berupaya mewujudkan Kabupaten Indramayu bebas stunting dengan mengusung slogan Indramayu Zero Stunting.
Untuk melaksanakan komitmen Indramayu zero stunting itu, berbagai program telah disusun dan dilaksanakan bersama stakeholder terkait dan seluruh masyarakat.
Salah satunya, kata Bupati Nina, bersama dengan PDI Perjuangan dan seluruh elemen lainnya yang ada di Kabupaten Indramayu ini terus berupaya menciptakan Indramayu sehat, menurunkan angka stunting.
“Kita pun terus berupaya dengan sejumlah program yang ada agar Kabupaten Indramayu zero stunting,” Bupati Nina.
Untuk menuju zero stunting, Bupati Nina menggerakkan seluruh SKPD dan jajarannya, pemerintah kecamatan, pemdes serta lembaganya untuk memberikan edukasi ke masyarakat mengenai pencegahan stunting.
Baca Juga:Prof Dr Khaerul Wahidin, Guru Besar IAIN Syekh Nurjati dan Mantan Rektor UMC Tutup UsiaWarga Miskin di Indramayu Turun Drastis, Bupati Nina: Ini Berkat Kerja Keras Super Tim
Pada kesempatan itu, Bupati Nina bersama Ono Surono dan H Sirojudin memberikan bantuan makanan bergizi dan ikan kepada ibu hamil dan balita.
Sementara itu, Ketua DPD PDIP Provinsi Jawa Barat Ono Surono mengatakan, kegiatan tersebut dalam rangka memperingati HUT ke-76 Ketua Umum PDI Perjuangan, Hj Megawati Soekarnoputri.