Kumpulkan Ketua Parpol, Polresta Cirebon Bentuk Super Tim Pemilu 2024

ketua-parpol
Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman mengumpulkan ketua parpol di Kabupaten Cirebon. Foto: Cecep Nacepi/Radarcirebon.id
0 Komentar

CIREBON, RADARCIREBON.ID- Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman mengkumpulkan ketua parpol untuk menjaga kamtibmas menjelang Pemilu 2024.

Selain ketua parpol, Kapolresta juga mengundang KPU, dan Bawaslu Kabupaten Cirebon di salah satu rumah makan di Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, belum lama ini.

Tujuan mengumpulkan ketua partai politik (parpol), untuk membuka ruang diskusi, komunikasi, dan silaturahmi menjelang tahun Pemilu 2024.

Baca Juga:Empat Pejabat Polresta Cirebon Pensiun, Salah Satunya Polisi Hobi JogetTak Setuju Impor Beras, Ridwan Kamil: Surplus Kita 1,5 Juta Ton Per Tahun

“Pertemuan dengan ketua parpol untuk membangun ruang komunikasi dan diskusi ini, untuk melaksanakan kotentestasi Pemilu 2024 dengan budaya santunan dan menjunjung integritas,” ujar Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Arif Budiman

Diakui Kapolresta, ketua parpol yang ada di Cirebon juga sepakat, untuk melakukan kotentestasi dengan sikap nilai yang menjunjung tinggi kamtibmas di Kabupaten Cirebon.

Menurut Kapolresta Cirebon, silaturahmi dengan sejumlah stakeholder Pemilu 2024 termauk ketua parpol menjadi kunci apabila ingin melakukan sesuatu.

Ia juga membahasa filosofi tiga bunga, yakni bunga mawar, bunga kenanga, dan bunga kantil. Hal itu, ditunjukkan dalam situasi kamtibmas pada saat Pemilu 2024 kedepan.

“Mawar mempunyai berbagai warna. Bunga kenanga diibaratkan boleh ngana dan ngini. Tapi bunga kantil, ibaratkan mengikuti dan menyatu. Jadi berbagai warna tetap satu yaitu Kabupaten Cirebon yang aman dan kondusif,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu, Kombes Pol Arif Budiman juga mendeklarasikan untuk menjaga netralitas kepolisian pada waktu Pemilu 2024.

Ia akan mencurahkan seluruh tenaga untuk mendukung dan mensukseskan kontestasi demokrasi yang ada.

Baca Juga:Simak Jadwal Samsat Keliling di Kabupaten Cirebon, 25 dan 26 Januari 2023Akses Jalan Panguragan Dikepung Banjir, Banyak Warga Bolos Kerja

Karena itu, Ia ingin semua partai dan penyelenggara pemilu yang hadir bergabung dalam sebuah super tim yang bertujuan untuk menciptakan Pemilu 2024 yang aman dan kondusif.

“Semua yang disini sudah sepakat menjadi super tim untuk pemilu Kabupaten Cirebon yang aman dan kondusif. Dalam mensukseskan, dan menjaga Pemilu 2024,” jelasnya.

Disinggung soal potensi pelanggaran dalam Pemilu 2024, Kapolresta menyarankan agar bila menemukan pelanggaran seyogyanya untuk disampaikan atau dilaporkan ke Bawaslu.

0 Komentar