RADARCIREBON.ID – Jadwal PSIS vs Persib Berubah. Simak jadwal terbaru BRI Liga 1 pekan 21 yang mempertemukan PSIS vs Persib Bandung pada Selasa 31 Januari besok.
Dalam jadwal terbaru PSIS Semarang vs Persib Bandung, terjadi perubahan pada jadwal kick off. Pada awalnya jadwal kick off PSIS Semarang vs Persib Bandung dilakukan pada 18.30 WIB.
Pertandingan yang akan ditayangkan live di Indosiar dan Video.com berlaku jadwal baru, bukan pada 18.30 WIB.
Baca Juga:Beda Agama, Mikha Tambayong Menikah dengan Deva Mahenra, “Mualaf nih”Paul Ince Puji Eric ten Hag, Manchester United Bisa Kembali ke Masa Kejayaan
Di jadwal terbaru yang dikeluarkan PT LIB selaku operator BRI Liga 1 merilis jadwal PSIS Semarang vs Persib Bandung pada pukul 16.30 WIB.
Oleh karena itu, para suporter yang ingin datang dalam pertandingan PSIS Semarang vs Persib Bandung di Stadion Jatidiri diharapkan menyesuaikan.
Pengumuman perubahan jadwal kick off tersebut telah diumumkan di instagram resmi PSIS Semarang.
“Berdasarkan circular dari PT. LIB, jadwal sesuai dengan unggahan @liga1match yaa dulur-dulur semua ada perubahan waktu kick off dari semula pukul 18.30 menjadi 16.30 WIB,” tulis admin PSIS Semarang di instagramnya.
“Mohon diperhatikan dan sampai jumpa di Stadion Jatidiri,” sambungnya.
Perubahan jadwal kick off ini menjadi sorotan dari para suporter yang sudah terlanjur membeli tiket.
Terlebih lagi, para suporter yang merupakan pekerja kantoran akan tidak bisa menonton pertandingan secara penuh lantaran jam dimulainya pertandingan masih dalam jam kantor.
Seperti yang diungkapkan seorang dokter yang dulunya masuk dalam tim medis PSIS Semarang.
Perubahan jam kick off membuatnya kecewa karena tidak bisa nonton lantaran masih harus bertugas.
Baca Juga:Rayakan Ultah Pasangan, Aksi Cristiano Ronaldo Jadi Sorotan Pengunjung di Restoran Mewah Arab SaudiSudah Viral di Indonesia, Bunda Corla Tetap Ingin Balik ke Jerman, Kenapa?
“yah kok jamnya berubah blm pulang kerja dong huhu,” tulisnya dengan emot sedih.
“Adoh2 wes tuku tiket malah ganti sore.. kerjo min,” keluh netizen lainnya.
Persib Bandung menjadi lawan berat PSIS Semarang karena saat ini kedua tim sedang menjaga konsistensinya.
Persib Bandung sedang berada di puncak klasemen sementara dan tentunya tak ingin tergelincir.