CIREBON, RADARCIREBON.ID- Kini Bhinneka Shuttle via Tol Cisumdawu sudah dibuka. Dibukanya akses Tol Cisumdawu dilakukan oleh Bhinneka Sangkuriang Transport atau Bhinneka Shuttle.
Pada artikel ini simak penjelasan mengenai jam dan titik keberangkatan Bhinneka Shuttle via Tol Cisumdawu untuk rute menuju Bandung.
Sejak dibukanya Tol Cisumdawu seksi 2 dan 3, Bhinneka Shuttle via Tol Cisumdawu memang akhirnya dibuka manajemen Bhinneka Sangkuriang Transport
Baca Juga:Jadwal Bioskop CSB XXI Hari Ini, Selasa 31 Januari 2023, Yuk Nonton Bayi AjaibOpen Bidding Pejabat Pemkab Cirebon Tinggal Tunggu Tiga Besar
Hingga saat ini perjalanan Bhinneka Shuttle via Tol Cisumdawu diminati oleh warga Indramayu dan Jatiwangi.
Project Management Officer Bhinneka Sangkuriang Transport, Solehudin, menuturkan beroperasionalnya Tol Cisumdawu turut memberikan pasar baru untuk Bhinneka Shuttle via Tol Cisumdawu.
Sebagai uji coba, sejak 20 Januari pihaknya (Bhinneka Shuttle) membuka rute perjalanan ke Bandung dengan Bhinneka Shuttle via Tol Cisumdawu.
Antusiasnya cukup tinggi sehingga untuk memudahkan perjalanan tersebut di waktu yang bersamaan pihaknya juga turut membuka point penjemputan baru di Kadipaten.
Kini point keberangkatan bisa dilakukan darj point Kadipaten dan Indramayu.
“Antusiasnya cukup baik, peningkatan hingga saat ini 40% warga Indramayu dan Jatiwangi yang memilih rute via Tol Cisumdawu dibandingkan via Cipali,” jelasnya, Selasa (31/1/2023).
“Keberangkatan ke Bandung via Tol Cisumdawu ini dibanderol dengan harga Rp120 ribu sedangkan via tol Cipali dibanderol dengan harga Rp140 ribu,” terangnya.
Selain dibukanya rute percobaan ini, Bhinneka Shuttle via Tol Cisumdawu juga akan terus melihat animo masyarakat.
Baca Juga:Harga BBM Pertamina 31 Januari 2023, Pertamax Turun Rp1.100 Per LiterPKS Usung Anies di Pilpres 2024, Deklarasi Bisa Dipercepat dari Tanggal yang Sudah Ditentukan
Jika animo masyarakat tinggi untuk keberangkatan ke suatu daerah maka tidak menutup kemungkinan untuk dibuka rute keberangkatan baru.
“Jika Tol Cisumdawu rampung 100% dan animo masyarakat cukup tinggi tidak menutup kemungkinan kami akan membuka rute lain yang melalui Tol Cisumdawu ini,” tukasnya.
Bhinneka Shuttle via Tol Cisumdawu, Ini Jam dan Titik Keberangkatan
Dalam satu hari keberangkatan Bhinneka Shuttle dengan rute baru ini berjumlah enam keberangkatan.