Leak Genshin Impact Spekulasi Banner 3.5 Karakter, Rerun dan Senjata Terbaru

Leak Genshin Impact Spekulasi Banner 3.5
Leak Genshin Impact Spekulasi Banner 3.5. Foto: Hoyoverse- radarcirebon.id
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Genshin Impact secara resmi mengumumkan dua karakter yang akan playable pada Genshin Impact 3.5 mendatang dengan menghadirkan drip marketing pada pertengahan Januari lalu.

Namun, selang perilisan update 3.4 database untuk beta 3.5 telah dibuka dan diuji oleh para beta tester. Sayangnya beberapa dari mereka membagikan sedikit spekulasi tentang banner rerun untuk Genshin Impact 3.5 mendatang.

Melalui sumber dipercaya baru saja membagikan bocoran Genshin Impact Spekulasi Banner 3.5 karakter dan senjata terbaru.

Baca Juga:Kode Redeem Free Fire Terbaru Hari Ini Selasa, 31 Januari 2023, Dapatkan Skin Eksklusif Gratis!Kode Redeem FF Terbaru Senin 30 Januari 2023, Buruan Klaim Sebelum Hangus!

Mereka berspikulasi bahwa akan ada tiga karakter rerun bersamaan dengan senjata signature mereka. Sesuai informasi resmi telah dikonfirmasi akan ada dua karakter terbaru yaitu Dehya dan Mika yang akan muncul pada update berikutnya.

Event terbaru Lantern Rite yang saat ini berlangsung merupakan event unggulan dan paling dinantikan oleh komunitas Genshin Impact.

Bukan hanya seru, hadiahnya yang begitu banyak seperti Primogems, yang sangat berguna untuk gacha karakter dan senjata terbatas.

Waktu yang cukup lama sehingga komunitas bisa menyimpan untukj keperluan gacha banner berikutnya yang telah diketahui dari drip marketing yaitu dua katakter terbaru, Dehya dan Mika.

Pemain mungkin mengingat Dehya sering sekali menemuinya dalam Archon Quest bahkan semenjak awal perilisan Sumeru. Dehya akan menjadi karakter bintang 5 pyro pengguna senjata Claymore yang akan bisa menjadi tank dengan damage yang besar.

Mika juga akan hadir sebagai karakter bintang 4 cryo pengguna senjata Polearm dari Knight of Favonius. Dirinya dirumorkan sebagai karakter support pemberi elemen cryo dengan peningkatan ATK speed dan healing untuk karakter aktif.

Untungnya, telah disebarkan bocoran gameplay kedua karakter tersebut oleh komunitas Genshin Impact. Selain itu, komunitas juga telah membagikan material level-up dan peningkatan karakter sehingga pemain bisa memulai farming material saat ini juga.

Baca Juga:Gila Banget! Penjualan Game The Last of Us Meningkat Pesat 238% Berkat Serial TVRagam Hadiah! Kumpulan Kode Redeem Free Fire Terbaru Jumat, 27 Januari 2023

Dengan begitu pemain bisa mencoba atau memakai karakter terbaru dengan potensi maksimalnya. Tersebarnya leak ini menjadi dasar utama bagaimana pemain dengan bijak dalam memilih karakter yang ingin digacha, mengingat terbatasnya primogems yang diperoleh.

0 Komentar