Berbicara mengenai glossopobia, banyak ibu yang datang kepada saya, mengeluhkan anaknya
mogok sekolah setiap hari tertentu karena di hari itu dia harus presentasi di depan kelas.
Bahkan sampai ibunya datang dan menitipkan anaknya di kelas saya pun, si anak menolak, dan
memilih tetap bersembunyi di rumah.
Seorang ibu adalah role model untuk anaknya, ibu adalah sekolah pertama, influencer dan idola bagi mereka. Pernahkan bunda melihat, tiba tiba anak anak ingin berdandan seprti ibunya, atau mereka ikutan ikutan memasak seperti ibunya, pokoknya apapun yang di lakukan ibunya akan dicopy paste.
Baca Juga:Penting Untuk Membaca Doa Tahiyat Akhir sebelum Salam Sesuai Sunnah Untuk Perlindungan dari 4 HalNikah Muda Dalam Islam, Bismillah… Siapa Takut…!
Begitu juga dalam menumbuhkan keberanian pada anak anak. Kita harus bisa mencontohkan apa yang kita ingin mereka lakukan. Kita harus menunjukkan bahwa bunda juga melakukan hal yang sama.
Jadi biasakanlah mereka melihat bundanya berani tampil, bahwa bundanya tidak malu tampil.
Dan biarkan mereka mencontohnya.
Begitulah bunda salah satu cara yang bisa bunda lakukan untuk menumbuhkan keberanian anak anak dengan membiasakan mereka melihat ibunya juga melakukan hal yang sama.