Kejutan, Bakal Ada ESEMKA Listrik di Indonesia International Motor Show 2023

IIMS 2023
Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 telah selesai digelar dan mendapatkan keuntungan yang sesuai target. Foto: Antara-RadarCirebon.id
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Indonesia International Motor Show (IIMS) kembali digelar bulan Februari tahun ini. Ini merupakan pusat berkumpulnya para pecinta otomotif.

Seperti diketahui, sejumlah brand mobil sudah menyiapkan jagoan mereka untuk meramaikan lantai Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 di JIExpo Kemayoran Jakarta pada 16-26 Februari mendatang.

Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 selain menampilkan model mobil dan motor terbaru juga menampilkan teknologi yang tersemat di kendaraan tersebut.

Baca Juga:Catat Syarat Jadi ASN, Seleksi CPNS 2023 Segera DibukaMakin Kece dengan New Honda Beat 2023, Harga Mulai 17 Jutaan

Sejumlah brand ternama akan ikut ambil bagian dalam event ini mulai dari pabrikan Jepang, Tiongkok, dan tak kalah menarik ialah brand lokal ESEMKA.

Dari pabrikan Jepang yang sudah memastikan membawa produk baru ialah Suzuki yang diduga generasi terbaru Grand Vitara.

Kemudian, Mitsubishi diwakili mobil konsep jenis sport utility vehicle (SUV), yakni XFC.

Subaru juga mengatakan menghadirkan produk baru, Subaru WRX.

Sisanya Toyota yang masih belum diketahui model yang bakal dipamerkan.

Selanjutnya dari pemain asal Tiongkok, Wuling Motors juga sudah memastikan membawa mobil terbaru untuk pasar Indonesia.

Model terbaru besutan Wuling tersebut diduga Alves atau di negeri asalnya dikenal dengan Xing Chi.

Adapun DFSK akan membawa model baru di segmen SUV lima penumpang dan pikap listrik.

Pemain Tiongkok lainnya, Chery sudah menyiapkan SUV kompak bernama Omoda 5. MG (Morris Garage) pun tak mau ketinggalan menampilkan jagoannya.

Baca Juga:Jadi Kapan Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022? Yuk Simak DisiniTendik Harus Sabar, Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 Ditunda

Terakhir ialah Esemka yang akan menghadirkan mobil terbarunya berbasis tenaga listrik.

IIMS 2023 sendiri diramaikan oleh banyak merek mobil, seperti Audi, BMW, Citroen, Chery, Daihatsu, DFSK, FIN Komodo, Honda, Hyundai, Jeep, KIA, MG, Nissan, Mitsubishi, Subaru, Suzuki, Toyota, Wuling, Volkswagen, dan importir umum Prestige Image Motorcars.

Selain itu, hadir pula dari industri sepeda motor dan aftermarket.

Pengunjung yang pengin menyambangi IIMS 2023 hanya perlu membayar harga tiket masuk (HTM) sebesar Rp50.000 (weekdays), dan Rp 85.000 untuk weekend.

0 Komentar