RADARCIREBON.ID – Persib Bandung menjelma menjadi tim kuat. Persib tak terkalahkan dalam 14 pertandingan terakhir. Kemarin hari Minggu 5 Februari Persib kembali menang atas PSS Sleman 2-0 melalui gol indah dari Ciro Alves.
Dari 14 pertandingan terarkhir, Persib bisa memperoleh 12 kali kemenangan dan sisanya berakhir seri. Artinya Persib bisa mengumpulkan poin 38 semenjak kepelatihan Luis Milla.
Dan catatan 27 gol selama 14 pertandingan menjadi rekor tersendiri bagi Persib. Dan dari 14 pertandingan tersebut Persib selalu mencetak gol.
Baca Juga:Akhirnya Cristiano Ronaldo Cetak Gol Pertamanya untuk Al NassrSosok Jerome Kurnia Pemeran Kit dalam Jalan yang Jauh, Jangan Lupa Pulang
Catatan kemasukan gol pun sangat minim. Persib hanya kemasukan 9 gol dari 14 pertandingan.
Pengamat sepakbola Bung Binder dalam channel youtubenya mengungkapkan, dari statistik yang telah disampaikan artinya Persib telah membentuk balance of play. Persib telah berhasil membangun keseimbangan antara menyerang dan bertahan.
Luis Milla berhasil membentuk Persib Bandung dan bisa menerapkan konsep permainannya dan membuat para pemain bersatu seperti satu unit di atas lapangan.
Para pemain Persib berubah total, contohnya Marc Klok bisa bermain lebih menyerang, umpan-umpannya lebih matang. Ini merupakan intruksi dari Luis Milla yang berhasil diterapkan Marc Klok.
Bagusnya pemian Persib juga memiliki kemampuan yang merata. Jadi Luis Milla berani dalam bongkar pasang pemain dan membuat dia banyak opsi dalam suatu pertandingan.
Persib saat melawan PSS sebenarnya tidak banyak membuat peluang, tetapi berhasil fokus dan bisa memaksimalkan peluang menjadi gol.
Transisi cepat para pemain Persib Bandung bisa merepotkan PSS Sleman, dan posisi Bekham putra juga pada pertandingan melawan PSS sangat tepat dengan umpan-umpannya.
Baca Juga:Jelang Persib vs PSS Sleman, Persib Kembali Digeser Persija di Puncak KlasemenNunung Divonis Mengidap Kanker Payudara, Mulai Kurangi Kesibukan
Perpaduan duet Ciro Alves dan David da Silva semakin gacor. Keduanya silih berganti membuat gol ke gawang musuh-musuh Persib. 2 gol Ciro ke gawang PSS Sleman berhasil mengantarkan Persib kembali menjadi pemuncak klasemen Liga 1 2022-2023.
Persib harus lebih fokus lagi menghadapi lawan-lawan berat dalam lanjutan Liga 1. Jadwal terdekat adalah Bali United.