RADARCIREBON.ID – Institut Teknologi Bandung (ITB) buka 3 jalur seleksi penerimaan mahasiswa baru untuk program reguler pada tahun 2023 ini. Yakni program Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan Seleksi Mandiri ITB (SM-ITB).
Kepala Subdirektorat Administrasi Penerimaan Mahasiswa Direktorat Pendidikan ITB Irvan Christiawan ST menjelaskan, terdapat dua jalur besar penerimaan mahasiswa baru di ITB, yaitu program sarjana reguler dan program sarjana internasional.
“Penerimaan mahasiswa program reguler ini melalui tiga jalur, antara lain program Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan Seleksi Mandiri ITB (SM-ITB). Setiap jalur seleksi ini memiliki linimasa masing-masing,” ujar Irvan, Selasa (14/2/2023).
Baca Juga:Cara Pesan Tiket Kereta Api Lebaran 2023Banmus Putuskan Pansus Gagal Bayar Pemda Kuningan Segera Diparipurnakan
Dijelaskannya, proses seleksi jalur SNBP didasari oleh prestasi akademik dari nilai rapor. Selain itu, prestasi nonakademik juga ditinjau sebagai poin plus, terutama prestasi nasional dan internasional.
Selain itu, Irvan juga menjelaskan mekanisme jalur SNBP Peminatan. Calon mahasiswa baru ITB dapat memilih 19 program studi peminatan dan satu fakultas yang telah disediakan. Untuk calon mahasiswa yang berminat mendaftar Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) harus menyertakan portofolio seni rupa.
“Calon mahasiswa bisa mendaftar melalui laman resmi pendaftaran SNBP, selain itu pendaftaran juga dilakukan melalui laman pendaftaran dari ITB,” terangnya.
Lebih lanjut Irvan memaparkan ketentuan dan prosedur penerimaan mahasiswa baru ITB melalui jalur SNBT. Proses seleksi akan dikelola oleh panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB).
Ia juga mengatakan peserta yang mengikuti SNBT harus mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK). Ada perubahan pada UTBK 2023 yang berkaitan dengan pelaksanaan UTBK yang tak lagi terbagi atas kelompok uji saintek dan soshum. Selain itu, materi uji akan berbeda.
Selain jalur seleksi yang dikelola oleh panitia terpusat SNPMB, ITB menyelenggarakan jalur penerimaan mahasiswa baru ITB melalui Seleksi Mandiri ITB atau SM-ITB. Bagi peserta yang ingin mengikuti SM-ITB harus mengikuti UTBK 2023 terlebih dahulu.