LUCKY Hakim akhirnya bertemu Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Pertemuan Lucky Hakim dan Ridwan Kamil tak lepas dari perkembangan politik saat ini, di mana Lucky telah membuat surat pengunduran diri dari kursi Wakil Bupati Indramayu.
Sebelumnya, setelah saling ‘menyapa’ di media sosial, Lucky Hakim dan Ridwan Kamil akhirnya bertemu secara langsung.
Pertemuan Lucky Hakim dan Ridwan Kamil terungkap setelah diunggah di Instagram Ridwan Kamil, Senin (20/2/2023).
Baca Juga:MUDIK GRATIS 2023! Buruan Ada Tiket untuk Bus dan PesawatPERHATIAN! P1 Dulu, lalu P2 hingga P4: Prioritas Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022
Ridwan Kamil pun mengatakan akan mencari solusi terbaik menyelesaikan persoalan ini.
Ya, dalam keterangannya pada video yang diunggah di Instagram, Ridwan Kamil menyampaikan bahwa Lucky Hakim secara langsung telah bertemu dengan dirinya.
Sejumlah permasalahan pun telah disampaikan secara langsung oleh Lucky Hakim kepada Ridwan Kamil.
“Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, warga Indonesia, warga Jabar, warga Indramayu, saya baru bertemu dengan Kang Lucky Hakim membahas permasalahan yang terjadi di sana,” ujar Ridwan Kamil dalam video yang diunggah di akun Instagramnya @ridwankamil.
Lebih lanjut, Ridwan Kamil pun menyampaikan bahwa dirinya sebagai gubernur yang merupakan pembina kepala daerah, akan segera mencarikan solusi-solusi terbaik untuk Lucky Hakim dan juga Nina Agustina.
Sehingga, kata Ridwan Kamil, harapannya masyarakat Indramayu pun tidak dirugikan.
“Setelah mendengarkan, menyimak dengan seksama, Insya Allah sebagai gubernur, pembina daerah, saya akan mencarikan solusi-solusinya,” ungkap Ridwan Kamil.
Nantinya pun, dari pihak Bupati Indramayu Nina Agustina pun akan dimintai keterangan terkait dengan pengunduran Lucky Hakim sebagai Wakil Bupati Indramayu.
Baca Juga:Info Mudik Gratis 2023, Ini Syarat dan Cara Daftar Program AlfamartPengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022, Prioritaskan Dulu P1
Sehingga, dengan dimintainya keterangan dari kedua belah pihak, kata Ridwan Kamil, diharapkan ada keseimbangan informasi yang berakhir dengan ending yang baik.
“Yang mudah-mudahan solusi ini menjadi sebuah ending yang baik. Gimana-gimananya nanti pasti diupdate lagi, dikabarin lagi,” tutur Ridwan Kamil.