Lucky Hakim Bertemu Ridwan Kamil: Tetap Mundur atau Kembali ke Indramayu?

lucky-bertemu-rk
Lucky Hakim bertemu Ridwan Kamil: tetap mundur atau kembali ke Indramayu? Foto: Screenshot.
0 Komentar

Selain itu, menurut Ridwan Kamil, hal yang terpenting dan termulia saat ini adalah, kepentingan rakyat Indramayu yang harus didahulukan dan dinomorsatukan, dibandingkan dengan kepentingan pribadi atau golongan.

“Terima kasih. Hatur nuhun, tetap doakan agar Indramayu dan Jawa Barat tetap juara,” tutup Ridwan Kamil.

Lalu, apakah Lucky Hakim tetap mundur atau akan kembali ke Indramayu? Sayangnya, ini belum dijelaskan secara detail, baik oleh Ridwan Kamil maupun Lucky Hakim.

Baca Juga:MUDIK GRATIS 2023! Buruan Ada Tiket untuk Bus dan PesawatPERHATIAN! P1 Dulu, lalu P2 hingga P4: Prioritas Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022

Sementara itu, Wakil Bupati Indramayu Lucky Hakim pun menyampaikan ucapan terima kasih atas perhatian dan kesempatannya untuk menyampaikan secara langsung alasan pengunduran dirinya.

“Terima kasih pak Gubernur, Masya Allah. Mudah-mudahan ada solusinya. Jabar Juara,” tutur Lucky Hakim pada kesempatan yang sama.

Sebelumnya diketahui, Lucky Hakim sempat menyampaikan surat terbuka kepada Ridwan Kamil melalui Instagram resminya @luckyhakimofficial.

Saat itu, Lucky Hakim menyampaikan permintaan maafnya karena harus menghubungi Ridwan Kamil melalui Instagram. Hal itu dilakukan arena dirinya tidak tahu harus menghubungi Ridwan Kamil melalui siapa.

“Saya nggak punya nomor telefon ajudan bapak. Saya juga nggak punya ajudan atau protokol ataupun aspri (asisten pribadi, red) untuk bisa menghubungi ajudan bapak,” ujar Lucky Hakim, Jumat (17/2).

Melalui berita online, Lucky Hakim mengaku mengetahui Ridwan Kamil mencari dirinya. Hingga akhirnya, Lucky Hakim memutuskam ke Bandung. (*)

0 Komentar