ADA SOLUSI! Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 Bisa Dilakukan

pengumuman-pppk-guru
BREAKING NEWS: Sekarang Sudah Bisa Lihat Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022/Istimewa.
0 Komentar

SOLUSI akhirnya harus dihadirkan untuk merealisasikan pengumuman hasil seleksi PPPK Guru 2022.

Solusi yang ditawarkan dalam pengumuman hasil seleksi PPPK Guru 2022 ini sekaligus memberikan kepastian dan harapan bagi mereka yang sedang menunggu pengumuman ini.

Seperti diketahui, pengumuman hasil seleksi PPPK Guru 2022 telah mengalami penundaan, di mana harusnya pada tanggal 2-3 Februari 2023, kemudian ditunda.

Baca Juga:Lewat Stasiun Cirebon, Ini Rute Mudik Motor Gratis 2023JANGAN TELAT! Cek Jadwal Daftar Mudik Motor Gratis 2023

Setelah mengalami penundaan, pekan lalu Plt Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Kemendikbudristek Nunuk Suryani menjelaskan bahwa pengumuman hasil seleksi PPPK guru 2022 diperkirakan akan dilakukan pada pekan ke-3 atau ke-4 Februari 2023.

Perkiraan yang disampaikan Nunuk Suryani setelah jadwal sebelumnya, yakni jadwal pengumuman hasil seleksi PPPK guru 2022 pada 2-3 Februari 2023 ditunda atau dibatalkan.

Penundaan disebutkan hingga ada pemberitahuan lebih lanjut. Artinya, belum kejelaskan kapan tanggal pasti pengumuman hasil seleksi PPPK Guru 2022.

Lantas, sebenarnya ada solusi yang ditawarkan guna mempercepat pengumuman hasil seleksi PPPK Guru 2022.

Dan, salah satu solusi agar pengumuman hasil seleksi PPPK Guru 2022 bisa dilakukan adalah dengan mendahulukan P1.

Usulan ini seperti disampaikan oleh Ketua Komisi X DPR RI Syaiful Huda.

Syaiful Huda meminta pemerintah untuk segera melakukan pengumuman hasil seleksi PPPK Guru 2022, di mana yang didahulukan adalah P1.

Baca Juga:Pakwan Pajajaran, Mengenal Ibu Kota Kerajaan Sunda di BogorNina Ketemu Ridwan Kamil, Ada Kalimat Khusus untuk Lucky Hakim

Harusnya, kata Syaiful Huda, pemerintah tak perlu menunggu selesainya pengolahan data hasil seleksi PPPK Guru 2022 P2 hingga P4.

Ia menilai itu terlalu lama. “Terlalu lama kalau harus menunggu P2 hingga P4 selesai,” terang Syaiful Huda, dikutip dari JPNN pada Senin (20/2/2023).

Dikatakan, para peserta seleksi yang masuk kategori prioritas satu atau P1, seharusnya diangkat dahulu lewat pengumuman hasil seleksi PPPK Guru 2022.

Nantinya saat mereka telah mengantongi NIP PPPK, sambil jalan untuk pengolahan data P2 hingga P4 diproses.

Dalam pandangan Syaiful Huda, jika pengumuman hasil PPPK Guru 2022 dipaksakan diumumkan P1 – P4 secara bersamaan, malah akan lebih rumit. Apalagi yang direkrut ini ratusan ribu guru.

0 Komentar