BANDUNG, RADARCIREBON.ID – Atlet taekwondo Kota Cirebon kembali meraih prestasi membanggakan. Total, tidak kurang dari 57 medali berhasil dibawa pulang.
Taekwondo Indonesia (TI) Kota Cirebon memboyong total 87 atlet ke ajang ITN Open VI yang digelar di SOR Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, akhir pekan kemarin.
Event ini dilaksanakan sejak Sabtu hingga Minggu, 25 dan 26 Februari 2023. ITN Open merupakan event tahunan yang diselenggarakan di Bandung. Seperti biasanya, dibagi menjadi 2 divisi, yakni Divisi Prestasi dan Divisi Pemula.
Baca Juga:Prediksi Final Carabao Cup Manchester United vs Newcastle United, Lengkap Prediksi, H2H dan Link Live StreamingHasil Persib vs Arema Skor 1-0, Berkat Hujan, Bobotoh Full Senyum!
Sekretaris Taekwondo Indonesia atau TI Kota Cirebon, Suwiriyadi mengatakan, keterlibatan para atlet Kota Udang di ajang ini menjadi sebuah pembuktian. Para atlet telah menjalani latihan dari awal tahun dengan hasil yang memuaskan di kejuaraan kali ini.
Dari total 87 atlet Kota Cirebon di ITN Open 2023, 20 di antaranya berlaga di Divisi Prestasi. Sisanya turun di Divisi Pemula. Menurut Suwiriyadi, para atlet telah menunjukan kualitas terbaik mereka.
“Di Divisi Prestasi, hasilnya 5 medali emas, 4 perak, dan 11 perunggu, kategori Kyorugi dan Poomsae,” ujarnya.
Adapun total medali yang diraih Taekwondo Kota Cirebon adalah 57 medali. Gabungan dari Divisi Prestasi dan Divisi Pemula. Yakni, dengan rincian 15 medali emas, 11 medali perak, 31 medali perunggu.
Lebih lanjut, pria berkacamata itu mengatakan, TI kota Cirebon mengambil banyak pelajaran dari perhelatan kali ini.
Itu akan jadi bahan evaluasi dalam program latihan ke depan. Dia mengungkapkan, masih ada sejumlah kejuaraan penting yang dihadapi.
Latihan yang dijalani para atlet menghadapi Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Jawa Barat di Arcamanik, Bandung dan Pelatcab Jangka Panjang menuju Porprov Jawa Barat 2026.
Baca Juga:Mahasiswa UGJ Cirebon Observasi di PT Primajasa, Berikut Ini HasilnyaWajib Baca! Info Seleksi Pra PON Cabang Sepak Bola Putra Jawa Barat
“Tentunya, dari hasil kejuaraan ini, akan ada beberapa evaluasi kembali. Terlebih, beberapa atlet yang kita bina masih kurang maksimal dalam kejuaraan kali ini,” paparnya.
Di antara para peraih medali emas, ada nama Belva Calista dan Syifa Indah Syafira. Belva raih emas pada kategori Poomsae tunggal putri senior. Sedangkan Syifa raih emas pada kategori Kyorugi kelas over 73 kg putri.