Jadwal SIM Keliling Indramayu Sepekan, 6-12 Maret 2023, Siapkan Dokumen Ini

sim-keliling
Ilustrasi mobil SIM Keliling. Dok/Radarcirebon.id
0 Komentar

INDRAMAYU, RADARCIREBON.ID –  Bagi warga Indramayu yang ingin memperpanjang surat izin mengemudi (SIM) tapi terkendala waktu, jangan khawatir karena ada pelayanan SIM Keliling.

Ya, Polres Indramayu memberikan kemudahan kepada warga yang akan membuat SIM A dan C dengan membuat jadwal SIM Keliling secara mobile.

Polres Indramayu memberikan pelayanan SIM Keliling untuk menjangkau masyarakat di pelosok Indramayu yang ingin memperpanjang SIM.

Baca Juga:2023, Disdik Cirebon Targetkan Zero Anak Putus SekolahPemkab Indramayu Jemput 45 Tenaga Kerja yang Telantar di Morowali

Pelayanan SIM Keliling ini dilakukan setiap hari, sesuai dengan jadwal yang ada. Bahkan, di hari libur pun, mobil SIM Keliling akan melayani warga Indramayu. Cek jadwal dan lokasi di bawah.

Namun, sebelum mengecek jadwal Pelayanan SIM Keliling, kita harus tahu juga waktu pelayanan SIM Keliling .

Biasanya jadwal SIM Keliling buka mulai pukul 09.00 sampai dengan Pukul 12.00 WIB.

Tentu, anda juga jangan lupa untuk membawa persyaratan perpanjangan SIM di mobil SIM Keliling sebelum datang ke lokasi :

1. SIM asli dan fotokopi yang akan diperpanjang

2. KTP asli dan fotokopi

3. Surat Keterangan Sehat dari dokter di Indramayu

4. Surat lulus Tes Psikologi

Bagi warga Indramayu barat khususnya Kandanghaur dan sekitarnya yang ingin melakukan perpanjangan SIM, baik SIM A maupun SIM C tentunya bisa langsung datang ke lokasi SIM Keliling.

Berikut jadwal lengkap jadwal dan lokasi SIM Keliling di Kabupetan Indramayu :

Senin , 6 Maret 2023 Lokasi  di Pasar Patrol

Selasa, 7 Maret 2023 Lokasi di Polsek Kandanghaur

Rabu, 8 Maret 2023 Lokasi di Polsek Jatibarang

Kamis , 9 Maret 2023 Lokasi di Pasar Kertasmaya

Jumat, 10 Maret 2023, Lokasi di Lampu Merah Karangampel

Sabtu, 11 Maret 2023, Lokasi di Terminal Jogja Indramayu

Minggu, 12 Maret 2023, Lokasi di Alun-alun Kabupaten Indramayu

Jangan lupa untuk membawa persyaratan perpanjangan SIM sebelum datang ke lokasi pelayanan SIM Keliling.

0 Komentar