Intip Profil Erick Thohir di Sosmed, Ada 3 yang Berkaitan dengan Olahraga

profil-erick-thohir
Intip Profil Erick Thohir di Sosmed, Ada 3 yang Berkaitan dengan Olahraga. Foto: Twitter Erick Thohir.
0 Komentar

YUKS, intip lagi profil Erick Thohir. Harus diakui, Erick Thohir kini menjadi sosok yang semakin populer di Tanah Air.

Karena itu, menarik untuk mengintip lagi profil Erick Thohir. Di pemerintahan saat ini, ia bukan menteri asal mentri. Menteri BUMN! Istilah zaman sekarang; bukan kaleng-kaleng.

Yang terbaru, ada lagi. Bukan kaleng-kaleng juga. Yakni Ketua Umum PSSI. Mengurus sepak bola se Indonesia bukan barang gampang.

Baca Juga:Manchester United, Malam Ini Lawan Real Betis di Liga Eropa, Sudah Bisa Bangkit?sscasn bkn go id login, Pengumuman PPPK Guru 2022 Dirilis Resmi Besok

Erick Thohir sejak awal mencalonkan diri menjadi Ketua Umum PSSI, menegaskan bahwa ia akan membersihkan PSSI dari tangan-tangan kotor.

Setelah terpilih, dia menegaskan akan membersihkan mafia sepakbola Indonesia. Bahkan para mafia sepakbola harus dihukum seumur hidup. Jangan lagi diberi ruang di sepakbola Indonesia.

Jadi wajar, profil Erick Thohir menarik untuk diselami sekaligus bisa menjadi inspirasi. Dalam beberapa kesempatan, kalau mengikuti sosmed Erick Thohir, dia selalu memberikan motivasi kepada banyak anak muda Indonesia. Dia mengajak anak muda Indonesia untuk selalu optimis membangun masa depan.

Di Twitter, Erick Thohir punya pengikut atau followes sebanyak 526.844. Sementara di Instagram, dia punya 2,6 juta followers. Data followers itu, baik Twitter maupun Instagram, merupakan data update per Kamis 9 Maret 2023.

Nah, setelah menjadi Ketua Umum PSSI dan mengintip profil Erick Thohir di sosmed, ada tiga jabatan atau posisi yang berkaitan dengan olahraga.

Pertama, adalah Erick Thohir sebagai Ketua Umum PSSI. Kedua, masih di olahraga, sebagai Anggota Komite Olimpiade Internasional (IOC), dan posisi ketiga adalah Anggota Central Board Federasi Bola Basket Internasional (FIBA).

Itulah profil Erick Thohir, dikutip dari Twitter @erickthohir. Tentu, posisi yang dicantumkan pertama adalah sebagai Menteri BUMN.

0 Komentar