Dalam postingannya, akun @terangmedia menampilkan dua video dan satu foto tangkapan layar yang memperlihatkan aksi warga yang tengah menegur seorang ibu-ibu berperawakan tambun sedang menikmati es jeruk di depan warung.
Dalam video tersebut terdengar suara perekam yang mengatakan dalam bahasa Sunda bahwa ibu-ibu tersebut tertangkap basah sedang menikmati es jeruk, sedangkan anaknya disuruh mencari uang dengan cara mengamen.
Sementara dalam narasinya tertulis “Anaknya Disuruh Ngemis, Ibu Ini Malah Asyik Menikmati Es di Warung Nunggu Setoran”. Disebutkan peristiwa tersebut terjadi di Alun-alun Kuningan, Jawa Barat, pada Rabu (14/3/2023).
Baca Juga:7 Hari Jelang Ramadan, Harga Telur di Kuningan Tembus Rp 30.00032 Persen Haji Lansia Berangkat Tahun Ini, Kemenag Usung Haji Ramah Lansia
Penelusuran Radar Kuningan di sekitar Taman Kota dan Masjid Syiarul Islam, tidak ditemukan warung seperti yang tergambar dalam video tersebut. Bahkan petugas Satpol PP yang setiap hari berjaga di lokasi pun mengaku tidak mengenal tempat di video yang sedang viral tersebut. (ale/fik)