Pasar Ramadhan Kauman Yogyakarta, Berburu Rupa-rupa Takjil untuk Buka Puasa

berburu takjil buka puasa
Pasar Ramadhan Kauman Yogyakarta, Berburu Rupa-rupa Takjil untuk Buka Puasa. Foto: Dok Antara-radarcirebon.id.
0 Komentar

Biasanya selama Ramadhan, sejak jam 1 siang, pedagang makanan, lauk lezat, minuman segar sudah menata dagangan mereka. Pengunjung yang berjubel bisa berjalan santai di sepanjang gang sepanjang sekitar 150 meter ini dari utara ke selatan.

Jadi, jika kalian yang sedang berada di Yogyakarta, persiapakan diri untuk kembali merasakan bukanya pasar sore ramadhan yang berada di Kampung Kauman.

Perlu diketahui, Kampung Kauman Yogyakarta ini dikenal sebagai basis Muhammadiyah. Di kampung inilah Muhammadiyah didirkan oleh KH Ahmad Dahlan.

Baca Juga:Wajib Tahu! 5 Tempat Wisata di Subang yang Lagi HitsRekomendasi Tempat Wisata di Subang Murah Meriah, Cocok Dikunjungi Orang Tua dan Anak-anak

Sedikit penjelasan tentang siapa KH Ahmad Dahlan, memiliki nama kecil Muhammad Darwis. Ia adalah anak keempat dari tujuh bersaudara dari keluarga KH Abu Bakar. Termasuk keturunan dari Mulana Malik Ibrahin yaitu adalah salah seorang terkemuka di antara para walisongo, pelopor penyebaran agama Islam di Jawa.

Itulah informasi mengenai Pasar Ramadhan Kauman, pasar kuliner dadakan bulan puasa yang bisa menjadi lokasi pilihan ngabuburit. Semoga bermanfaat. (*)

0 Komentar