Menurut Dwi, hasil survei ini bagi PKS sendiri tidak ingin menjadikan sebagai angin surga yang melenakan. Namun justru PKS ingin membuktikan kemenangan ini bersama masyarakat.
Diakui Dwi, hasil survei yang menempatkan PKS di posisi pertama ini, ada kaitannya dengan capres yang diusung oleh PKS bersama Partai Nasdem dan Demokrat. Dirinya yakin efeknya sangat signifikan ketika PKS bersama dua partai lainnya mengusung putra terbaik Kabupaten Kuningan untuk menjadi capres.
“Saya kira masyarakat Kuningan akan siap bersama-sama memenangkan capres Anies Baswedan. PKS sebagai salah satu pengusung, kita akan membuktikan di lapangan bahwa kita tidak setengah-setengah dalam mendukung, totalitas 100 persen memenangkan putra terbaik Kuningan memimpin negeri ini,” ujarnya.
Baca Juga:Bantu Penderita Jantung Bocor di Kuningan, Rokhmat Ardiyan Menitikkan Air MataHARUS TAHU! Ini Syarat Mendaftar Sertifikasi Halal Gratis Tahun 2023
Bagi PKS, kata Dwi, figure terbaik yang dimiliki oleh negeri ini yang diharapkan membawa perubahan ke arah lebih baik ada di sosok Anies Baswedan. Terbukti bukan hanya di Kuningan saja, di daerah lain juga mendapat sambutan yang luar biasa.
“Selain memenangkan pemilu, PKS juga ingin memenangkan capres putra terbaik Kuningan di Pemilu 2024 mendatang,” jelasnya.
Menghadapi pemilu 2024, lanjut Dwi, DPD PKS Kuningan sudah mempersiapkan kader terbaiknya di lima dapil, ada sedikit penyesuaian, namun ketika didaftarkan di KPU sudah sesuai dengan dapilnya.
“Kita tidak ingin salah menempatkan, contoh ada kader yang jaringannya luas di dapil tersebut tidak mungkin dipindahkan ke dapil lain. Begitu juga sebaliknya, nama-nama caleg sudah diserahkan ke DPP, target dua kali lipat dari jumlah kursi sekarang,” jelasnya. (ale)