Jenis Komunikasi Organisasi
Komunikasi organisasi memiliki dua jenis umum, yaitu internal serta eksternal.
Jenis internal merupakan komunikasi yang fokus kepada interaksi serta upaya untuk membangun atau menguatkan relasi antar sesama anggota organisasi tersebut.
Contoh: upaya mengubah suatu visi yang sudah ada sejak organisasi tersebut muncul. Pengubahan visi ini harus dilakukan dengan menyatukan pendapat setiap anggota melalui diskusi serta komunikasi antar anggota serta pimpinan organisasi yang baik, serius serta intens.
Baca Juga:7 Keutamaan Khatam Al-Qur’an di Bulan RamadhanBerbagai Contoh Surat Undangan Rapat Bahasa Inggris Lengkap dan Simple
Jenis eksternal berarti komunikasi yang dibangun fokus kepada pihak di luar organisasi atau kelompok tersebut.
Jenis komunikasi eksternal ini biasanya digunakan jika organisasi tersebut ingin mencari sponsor maupun iklan sehingga membutuhkan pihak dari luar organisasi untuk membantu.
1. Proses
Konsep proses ini dibutuhkan agar dapat menciptakan dan menukar pesan antaranggota karena organisasi merupakan sebuah sistem yang terbuka dan dinamis.
2. Pesan
Terjadinya proses bertukar dan menerima pesan dalam komunikasi organisasi terdapat aspek pesan di dalamnya yang penting dalam suatu organisasi.
3. Jaringan
Jaringan merupakan gambaran besar suatu organisasi yang di dalamnya terdapat individu yang membentuk jaringan baik di dalam maupun di luar organisasi untuk menjalankan fungsi jabatannya masing-masing.
4. Ketergantungan
Konsep ini adalah keadaan saling tergantung satu dan yang lainnya. yang kemudian akan berpengaruh pada bagian yang mencakup seluruh sistem organisasi.
5. Hubungan
Suatu organisasi memiliki hubungan yang menghubungkan jaringan satu ke lainnya.
Hubungan manusia di dalam organisasi bisa sederhana antara manusia dan manusia, atau bisa lebih kompleks misalnya hubungan kelompok kecil, besar, dan hubungan di dalam organisasi.
6. Lingkungan
Baca Juga:4 Contoh Surat Undangan Bahasa Inggris yang Baik dan BenarLengkap! Contoh Undangan Pernikahan Bahasa Inggris yang Cantik dengan Quotes Menarik dan Artinya
Di dalam suatu organisasi, lingkungan menjadi salah satu konsep penting yang diperhatikan.