Women’s Day, XL Axiata Dorong Akselerasi Kesetaraan Digital Perempuan

XL Axiata Dorong Akselerasi Kesetaraan Digital Perempuan
XL Axiata Dorong Akselerasi Kesetaraan Digital Perempuan. foto: ist
0 Komentar

“Sejak tahun 2020 lalu, Kemen PPPA dan XL Axiata telah melakukan berbagai kerja sama dalam upaya pemberdayaan ekonomi perempuan melalui berbagai kegiatan yang dilakukan Kemen PPPA dan XL Axiata,” tukas Eko Novi.

“Tahun ini, Kemen PPPA juga mengapresiasi inisiasi dari XL Axiata yang menghadirkan program 1 juta perempuan Indonesia go digital sebagai wujud komitmen perusahaan untuk memajukan kesetaraan gender serta mengembangkan potensi perempuan dari aspek sosial, ekonomi, dan lingkungan,” tambahnya.

Eko Novi juga menambahkan, partisipasi yang setara antara perempuan dan laki-laki merupakan kunci kesejahteraan suatu bangsa. Solusi digital merupakan salah satu potensi yang memungkinkan pemilik usaha untuk menyeimbangkan tanggung jawab rumah dan pekerjaan sehingga mereka (perempuan) tidak harus bekerja di luar rumah. Mereka bisa bekerja di rumah menggunakan teknologi digital.

Baca Juga:Luis Milla Beri Catatan Khusus Persib Bandung Kecolongan Gol di Babak KeduaAUTO BORONG! THR Cair Paling Lambat Tanggal Ini

Berdasarkan data UN Woman, 82% perempuan menggunakan solusi digital untuk menjalankan usaha, membantu mereka untuk mengurus tanggung jawab rumah tangga dan keluarga.

Tahun 2022 lalu, Kemen PPPA telah mengembangkan strategi nasional keuangan inklusi perempuan yang mendukung agar UMKM perempuan memiliki pengetahuan, kapasitas, sumber daya, dan peluang untuk bisa mengakses produk-produk keuangan inklusi serta meningkatkan kemampuan literasi digital yang mumpuni untuk berinovasi dalam mengembangkan usahanya.

Human Resources Director PT Unilever Indonesia Tbk, Willy Saelan memberikan beberapa informasi mengenai hal-hal yang sudah dilakukan di internal Unilever terkait akselerasi kesetaraan digital perempuan Indonesia.

Antara lain adalah melakukan pemetaan “moment that matters” yaitu pemahaman terhadap peristiwa penting dalam kehidupan seorang karyawan untuk kemudian dimaksimalkan agar para karyawan perempuan mendapatkan dukungan Perusahaan untuk tetap dapat produktif sambal menjalankan perannya sebagai seorang perempuan sehingga mereka merasa betah bekerja di perusahaan. Program ini sekaligus mendukung para perempuan untuk mengeksplorasi seluruh bagian ketika mereka masih berusia muda.

Sementara itu, Lika Satvarini menyebut pentingnya dukungan dari orang-orang terdekat baik di tempat kerja, keluarga, maupun lingkungan pergaulan. Bagi perempuan, dukungan sangat penting karena dapat menciptakan suasana yang nyaman, yang pada akhirnya memungkinkannya mengambil keputusan dengan tenang.

0 Komentar