Dahsyat Delapan Desa di Kuningan Mengalami Bencana Alam, Belasan Rumah Terdampak

Dahsyat Delapan Desa di Kuningan Mengalami Bencana Alam, Belasan Rumah Terdampak
TINJAU LOKASI: Bupati Kuningan Acep Purnama saat meninjau lokasi bencana banjir bandang di Desa Jamberama, Kecamatan Selajambe, kemarin.
0 Komentar

“Banjir bandang di Desa Jamberama ini beberapa tahun yang lalu pernah terjadi, tapi yang sekarang terbilang paling parah. Saya melihat ada masalah di beberapa bangunan rumah warga yang berada di sempadan sungai sehingga ini harus dilakukan penataan. Dari Dinas PUTR nanti akan melakukan perbaikan dan penataan agar bencana banjir bandang tidak terulang,” ujar Acep.

Selain itu, Bupati Acep juga menemukan adanya tembok penahan tanah milik warga di bantaran sungai.

“Saya melihat tadi itu ada tembok, mungkin tembok itu penahan tanah pribadi agar tidak terkena gerusan, yang jadi persoalan, harus ada batas sepadan kali,” ujarnya.

Baca Juga:Segera Dibuka, Galeri Rasulullah Masjid Raya Al Jabbar Diresmikan 5 Ramadhan 1444 HTes CAT CPPPK Sudah Dimulai, Catat Ini Bocoran Soalnya

Acep menuturkan, terdapat aturan setiap bangunan yang berada di bantaran sungai, sehingga tidak menimbulkan bencana saat aliran air sungai sedang tinggi.

“Jadi ada aturannya, setiap kali, berapa meter dari kali itu ada aturannya, apalagi tadi ditembok, airnya deras ditabrak air, jadi airnya kembali,” tuturnya.(fik/ale)

 

0 Komentar