CIREBON, RADARCIREBON.ID- Universitas terbaik di Indonesia memang selalu berubah setiap tahun nya.
Faktanya Universitas terbaik di Indonesia bukan hanya Perguruan tinggi negri saja, melainkan ada perguruan tinggi swasta juga.
Namun kali ini, kami hanya akan menginformasikan 10 Universitas terbaik di Indonesia versi Webrometrics.
Baca Juga:6 Web Penghasil Uang Tanpa Modal, Aman Dan Terpercaya 2023Berpetualang di Puncak Bekas Wisata Lembah Putri Pangandaran, Lihat Pantai Pangandaran dari Ketinggian
Univeritas terbaik di Indonesia yang terpilih itu bukan berdasarkan fasilitas dan kuantitas mahasiswa saja, melainkan ada 4 indikator dasar yaitu presence, Visibility, Transparency atau Openness, Excellence atau Scholar.
Universitas Indonesia disingkat sebagai UI, adalah sebuah perguruan tinggi di Indonesia. Kampus utamanya terletak di bagian Utara dari Depok, Jawa Barat tepat di perbatasan antara Depok dengan wilayah Jakarta Selatan, sementara kampus utama lainnya terdapat di Salemba, Jakarta Pusat.
UI memiliki 14 fakultas, dengan lebih dari 291 program studi. Menjadi universitas terbaik di Indonesia, menjadikan UI sebagai tujuan favorit untuk melanjutkan pendidikan tinggi.
Universitas Gadjah Mada
Ranking dunia: 678
Universitas Gadjah Mada adalah perguruan tinggi negeri di Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia. Universitas Gadjah Mada merupakan perguruan tinggi pertama yang didirikan oleh Pemerintah Indonesia setelah Indonesia merdeka.
Program Sarjana dan Sarjana Terapan diselenggarakan oleh 18 (delapan belas) Fakultas dan 1 (satu) Sekolah Vokasi yang secara keseluruhan terdiri dari 91 (sembilan puluh satu) program studi dengan daya tampung pada Tahun Akademik 2023.
Universitas Brawijaya
Ranking dunia: 844
Universitas Brawijaya adalah perguruan tinggi negeri di Indonesia yang berdiri pada tahun 1963 di Kota Malang, Jawa Timur melalui Ketetapan Menteri Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan no.1 tanggal 5 Januari 1963. Tanggal tersebut kemudian ditetapkan sebagai Dies Natalis UB.
UB memiliki 55.469 orang mahasiswa aktif dari berbagai strata yang tersebar di 221 prodi dalam 18 fakultas. Dengan jumlah tersebut, UB merupakan perguruan tinggi dengan mahasiswa terbanyak di Indonesia.
Universitas Airlangga
Ranking dunia: 978
Baca Juga:SNBT 2023! Berikut Informasi Lengkap Cara Daftar, Tanggal Penting, Persyaratan Hingga MateriGagal SNBP 2023? Jangan Khawatir, Anda Bisa Masuk PTN Lewat 5 Jalur Ini
Universitas Airlangga kini memiliki 13 fakultas dengan 127 program studi dan satu program pascasarjana. Unair mampu melayani lebih dari 20.000 mahasiswa dari berbagai jenjang, meliputi program akademik, vokasi, dan spesialis.