Lebih jauh Dodo menuturkan, selain tempat menimba ilmu, Villa Qur’an Desa Pajambon ini merupakan tempat memanusiakan manusia. Tidak sedikit santri di sini yang tadinya tidak mengenal lingkungan, kini mereka dapat berbaur dengan satu sama lain menjadi satu menimba ilmu di Villa Qur’an ini.
“Saya sangat mengapresiasi sekali kepada pimpinan serta jajaran pengurus Villa Qur’an atas ketekunan dan keikhlasan serta mujahadahnya untuk memanusiakan manusia. Mari kita sama-sama berdoa semoga semua yang ada di Villa Qur’an ini diberikan kekuatan lahir batin sehat wal’afiat, sehingga pesantren ini tetap eksis dan mendapat dukungan dari semua pihak,” jelasnya.
Sementara itu, pimpinan Villa Qur’an Ade Bolang menuturkan, dirinya mengaku sangat senang dengan kehadiran Ketua MUI beserta Forum Komunikasi Kiai dan Qori se Kabupaten Kuningan. Ade berharap dengan kehadiran Villa Qur’an yang telah berjalan selama 3 tahun tersebut, semakin diterima terutama oleh masyarakat Kabupaten Kuningan.
Baca Juga:Waduk Darma Diambil Alih Pemprov, Bupati Kuningan Harus Negosiasi dengan Gubernur Ridwan KamilAngin Kencang Terjang Sejumlah Desa di Kuningan Jawa Barat, 10 Rumah Rusak
“Pintu Villa Qur’an terbuka luas untuk anak-anak Kuningan yang ingin bergabung belajar dan menjadi keluarga besar kami. Insya Allah birokrasi untuk masuk menjadi santri Villa Qur’an ini sangat mudah sekali,” ucap Ade.(ale)