RADARCIREBON.ID – Mengejutkan. Itulah yang terjadi saat race MotoGP Argentina. Pembalap Mooney VR (Valentino Rossi) 46 meraih podium pertamanya.
Marco Bezzecchi yang merupakan pembalap Italia finis pertama pada balapan basah MotoGP di Termas de Rio Hondo, Senin (3/4) dini hari WIB.
Bezzecchi menguasai jalannya kebut-kebutan Kuda Besi yang berjalan 25 lap tersebut. Race Argentina merupakan seri kedua dari MotoGP 2023.
Baca Juga:GRATIS!!! Vaksinasi Polio Serentak Digelar Pemprov Jabar 3 April 2023, Sasar 3,9 Juta Balita, Catat Jadwal dan Lokasinya DisiniPerkiraan Cuaca Wilayah Cirebon, Senin 3 April 2023, Potensi Hujan Angin dan Petir di Siang Hari
Pecco -panggilan Bagnaia-, sial setelah tak lama menyalip Alex Marquez. Setelah berada di posisi kedua, Pecco kehilangan kontrol dan terjatuh saat balapan menyisakan delapan lap lagi.
Bezzecchi nyaman di depan, perebutan podium kedua pun untuk sementara melibatkan Alex Marquez dan Franco Morbidelli.
Namun, Alex Marquez tak bisa berbuat apa-apa lagi saat Zarco menyalip. Bezzecchi finis pertama, Zarco kedua, dan Alex Marquez ketiga.
Ini merupakan kemenangan pertama Bezzecchi di MotoGP dan juga kemenangan pertama buat tim Valentino Rossi di MotoGP.
“Saya sangat bahagia. Saya tahu bisa melaju kencang, tetapi tidak sangat kencang. Namun, perasaan saya bagus hari ini meski (balapan) basah. Ini fantastis,” tutur Bezzecchi si pembalap berusia 24 tahun itu kepada awak MotoGP setelah race.