RADARCIREBON.ID – Perbedaan kapan Idulfitri 1444 H menjadi hal yang biasa. Di Indonesia, pemerintah telah menetapkan Idulfitri jatuh pada Sabtu 22 April 2023.
Keputusan pemerintah menetapkan hari raya Idulfitri, 1 Syawal 1444 Hijriyah jatuh pada 22 April 2023 diumumkan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas usai menggelar sidang isbat pada Kamis (20/4).
Keputusan pemerintah tersebut berbeda dengan ketetapan Muhammadiyah tentang hari raya Idulfitri, 1 Syawal 1444 Hijriah yang jatuh pada hari ini, Jumat, 21 April 2023.
Baca Juga:CUAN Rp4.200.000, Kartu Prakerja Gelombang 51 Dibuka, Catat Syarat dan Cara DaftarnyaPerkiraan Cuaca Jumat 21 April 2023, Cirebon Masih Waspada Hujan Petir
Mahkamah tertinggi di negeri pimpinan Raja Salman bin Abzulaziz al-Saud itu memutuskan 1 Syawal 1444 Hijriah jatuh pada hari ini.
Menurut kantor berita SPA, Lembaga Hisab dan Rukyat Mahkamah Agung (MA) Arab Saudi telah menyurati kepala eksekutif raja.
“Semoga Allah menerima ibadah puasa umat Islam, tarawih, semua amal baik, serta menjaga keamanan, stabilitas, dan kemakmuran Kerajaan,” ujar surat itu.
Sebelumnya MA Arab Saudi meminta muslim di seluruh penjuru negeri kaya minyak itu memantau hilal menjelang petang pada hari ke-29 Ramadan 1444 H.