KUNJUNGI Keluarga dan Ziarah ke Makam Yance, Bupati Nina: Momen Sinergi

bupati-nina
Bupati Nina Agustina mengunjungi keluarga mendiang Yance dan berziarah di makam mantan bupati dua periode itu. Foto: Istimewa
0 Komentar

INDRAMAYU, RADARCIREBON.ID – Bupati Indramayu Hj Nina Agustina Da’i Bachtiar SH MH CRA melaksanakan Salat Ied di Alun-alun Puspa Wangi, Sabtu pagi, (22/4/2023).

Usai salat id, putri mantan Kapolri Jenderal Polisi (Purn) Prof Da’i Bachtiar menerima silaturanmi dari Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemkab Indramayu.

Tampak mendampingi orang nomor satu di Pemkab Indramayu adalah Sekda Drs H Rinto Waluyo MPd, Direktur Perumda Air Minum Tirta Darma Ayu Dr Dr Ir Ady SeDewan SH MH MM MT, Plt Dirut BWI Makali Kumar SH dan pejabat lainnya.

Baca Juga:PADAT! Lonjakan Pengunjung di Talaga Langit Cirebon Sampai 300 Persen, Pengelola Lakukan Langkah IniJAMAAH Sholat Ied Meluber Hingga ke Jalan Pantura Indramayu, Polisi Terapkan Contra Flow

Setelah selesai menerima tamu di Kantor Pedopo Indramayu, bupati perempuan yang sarat dengan prestasi itu melakukan silaturahmi ke sejumlah tokoh masyarakat (tomas) dan tokoh agama (toga) di Kabupaten Indramayu.

Sekitar pukul 10.30, bupati yang diusung PDI Perjuangan melakukan silaturahmi ke kediaman mantan Bupati Indramayu Hj Anna Sophana SH.

Kedatangan Bupati Nina ke rumah mantan Bupati Indramayu dua periode itu disambut hangat oleh istri dari mantan Bupati almarhum Dr H Irianto MS Syafiuddin (Yance).

Tampak hadir menyambut Bupati Nina yaitu putra sulung almarhum Yance, H Daniel Muttaqien ST sapaan akrab Bung Daniel yang juga mantan calon Bupati Indramayu.

Juga hadir yang masih tercatat sebagai kerabat Bung Daniel adalah Hilal Hilmawan yang juga anggota DPRD Jawa Barat.

“Idul Fitri adalah hari perayaan besar yang menjadi momen kemenangan bagi seluruh umat muslim. Momen kemenangan ini dicapai setelah umat muslim menjalankan ibadah puasa. Yakni dengan berjuang mengendalikan hawa nafsu dan berbagai keburukan di bulan Ramadhan,” jelas Bupati Nina kepada wartawan di sela-sela silaturahmi.

Bupati Nina menjelaskan, kunjungannya kali ini dalam rangka menjalin tali silaturahmi dengan para tokoh yang selama ini ikut andil serta berjasa dalam membangun Indramayu.

0 Komentar