Sementara itu, hari ini Senin (24/4/2023), Presiden Jokowi memberikan pernyataan resmi mengenai arus mudik dan arus balik 2023.
“Arus mudik Lebaran tahun ini berjalan baik dan lancar. Dan beberapa hari ke depan, kita akan dihadapkan pada arus balik yang diperkirakan akan sangat besar,” kata Presiden Jokowi yang dikutip Radar Cirebon dari akun Twitter resmi Kepala Negara.
“Bapak-Ibu yang mengikuti arus balik, harap selalu berhati-hati, patuhi semua aturan dan ikuti arahan petugas di lapangan,” sambung Presiden Jokowi.
Baca Juga:Prediksi Puncak Arus Balik 2023 Terjadi 2 Kali, Jokowi: Tunda atau Mundurkan Jadwal BalikMASIH DICARI! Koin Kuno Diburu dengan Harga Fantastis, Ini 4 Jenis yang Mengandung EMAS!
Masih dalam pernyataannya itu, Jokowi meminta ASN atau karyawan swasta yang tidak ada keperluan mendesak untuk menghindari puncak arus 2023 balik dengan cara menunda atau mengundurkan jadwal kembali mudik setelah 26 April 2023.
Ketentuan ini berlaku bagi ASN, TNI, Polri dan BUMN ataupun pegawai swasta yang teknisnya dapat diatur oleh instansi atau perusahaan masing-masing seperti bentuk cuti tambahan atau bentu cuti lainnya.
“Tetap hati-hati dan ikuti semua arahan petugas di lapangan,” tandas Presiden Jokowi.
Itulah informasi mengenai jadwal dan jam one way arus balik 2023. (*)